Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH Kota (Pemkot) Cirebon tahun ini mengizinkan pedagang musiman untuk berjualan di ruas Jalan Siliwangi pada Ramadan tahun ini. Seperti diketahui, sebelumnya alun-alun Kota Cirebon menjadi lokasi penjualan takjil, makanan, minuman dan lainnya setiap Ramadan.
Namun seiring dengan revitalisasi alun-alun, pedagang dadakan tersebut tidak lagi bisa berjualan di tempat tersebut. Kondisi ini ditambah dengan aturan yang melarang pedagang musiman di bulan Ramadan untuk berjualan di sejumlah ruas jalan protokol di Kota Cirebon. Hingga akhirnya sejumlah jalan kecil yang berdekatan dengan ruas jalan protokol dijadikan alternatif pedagang musiman untuk berjualan di bulan Ramadan. Salah satunya di Jalan KS Tubun dan di Jalan Moh Toha.
Namun tahun ini, Pemkot Cirebon telah mengizinkan pedagang musiman untuk berjualan di Jalan Siliwangi, salah satu ruas jalan protokol yang menjadi lokasi gedung Balai Kota dan gedung DPRD Kota Cirebon.
"Tahun ini kami mengizinkan pedagang takjil musim dan pedagang kaki lima untuk berjualan di Jalan Siliwangi,” tutur Wali Kota Cirebon, Effendi Edo, Senin (26/1).
Kebijakan tersebut merupakan upaya dari Pemkot Cirebon untuk memfasilitasi warganya untuk berjualan di bulan Ramadan. Namun, Edo pun menekankan agar pedagang musiman yang berjualan di jalan Siliwangi nanti untuk tetap menjaga ketertiban dan kebersihan.
“Serta mematuhi jam operasional. Jam operasional dibatasi mulai sore hingga waktu menjelang sahur. Sehingga saat pagi dan siang area jalan kembali bersih dan tertib,” tutur Edo.
Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Cirebon Edi Siswoyo mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan instansi terkait lainnya terkait kebijakan Wali Kota Cirebon yang mengizinkan pedagang musiman untuk berjualan di Jalan Siliwangi.
“Hasil rapat di antaranya menyebutkan bahwa kebijakan ini hanya berlaku di Jalan Siliwangi saja. Titiknya dimulai dari Krucuk hingga rumah sakit,” tutur Edi.
Selanjutnya titik dari RS Sumber Kasih hingga alun-alun Kejaksan menurut Edi tetap steril dari pedagang.
"Artinya tidak boleh untuk aktivitas berjualan,” tutur Edi.
Ini berarti jalan lainnya tetap diterapkan ketentuan yang selama ini berlaku. Sedangkan untuk penempatan pedagang, lanjut Edi, akan disiapkan semacam layout agar tetap tertata.
Di sisi lain, Edi pun menekankan agar pedagang musiman ini tetap menjaga kebersihan dan mematuhi aturan yang telah ditetapkan.
"Kita akan siapkan aturannya dan akan kita evaluasi setiap minggu,” tutur Edi. (UL/E-4)
KEMATIAN ikan di waduk Jatiluhur Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, kini semakin meluas.
AKSI mogok berjualan pedagang daging sapi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, berlanjut hingga Senin (26/1).
POLDA Jawa Barat mengerahkan Tim Psikologi untuk melakukan trauma healing bagi warga terdampak longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat.
PEMULIHAN lingkungan dan perbaikan tata ruang lanskap harus menjadi prioritas utama pascabencana tanah longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat.
PANGDAM III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih melaksanakan takziah sekaligus menjenguk korban kecelakaan beruntun
HARI ketiga pencarian korban longsor di Kampung Pasir Kuning, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisaru, Bandung Barat, melibatkan 12 anjing pelacak (K9) dari Polda Jawa Barat dan Kantor SAR Semarang.
PEREMPUAN dari kalangan ibu di pengungsian korban longsor Kampung Pasir Kuning, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengalami trauma berpengaruh.
PENCARIAN korban longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat memasuki hari ketiga, Senin (26/1).
BENCANA longsor di Desa Pasirlangu Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Sabtu (24/1), mengundang keprihatinan dari anggota DPR RI Fraksi NasDem, Rajiv.
Amal Mulia telah berkontribusi signifikan melalui ratusan aksi kemanusiaan yang menyasar isu-isu strategis nasional.
PENCARIAN korban longsor di Kampung Pasir Kuning, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, telah mengevakuasi 17 jenazah, Senin (25/1) malam.
KEMENTERIAN Lingkungan Hidup (KLH) akan menurunkan tim ahli untuk mengkaji dan menangani alih fungsi lahan di lokasi longsor Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Bandung Barat.
BMKG juga mengimbau masyarakat dan petugas untuk terus memperhatikan informasi cuaca terkini, mengingat kondisi cuaca ekstrem berpotensi memicu terjadinya longsor susulan.
LONGSOR yang terjadi di Kampung Pasir Kuning, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (24/1) dini hari tidak dapat hanya dinilai sebagai dampak alih fungsi lahan.
KONTEN bertajuk 'Sewa Pacar 1 Jam' buatan konten kreator berinisial SL, warga Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, berbuntut panjang.
Selain faktor hujan, lanjut Lana, gerakan tanah di Pasirlangu juga dipengaruhi kondisi geologi setempat yang didominasi batuan gunung api tua yang telah lapuk
Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Indra Bayu Permana, di Kuningan, Minggu, mengatakan kondisi cuaca ekstrem tersebut berpotensi memicu bencana hidrometeorologi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved