Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Pertamina Patra Niaga dan Hiswana Migas Priangan Timur Tandatangani Pakta Integritas

Kristiadi
04/12/2025 19:28
Pertamina Patra Niaga dan Hiswana Migas Priangan Timur Tandatangani Pakta Integritas
Pertamina Patra Niaga dan Hiswana Migas Priangan Timur menandatangani kesepakatan menjaga kualitas BBM pada masa Nataru.(MI/KRISTIADI)

JELANG Natal dan Tahun Baru, PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) bersama Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Priangan Timur menandatangani pakta integritas. Penandatangan sebagai bentuk komitmen menjaga mutu dan kualitas bahan bakar minyak (BBM) di SPBU.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang Hiswana Migas Priangan Timur, Sigit Wahyu Nandika mengatakan, pakta integritas bertujuan memastikan seluruh pengusaha SPBU mitra Pertamina menjaga mutu dan kualitas BBM sesuai ketentuan. masyarakat dipastikan menerima produk aman dan berkualitas serta memenuhi standar.

"Penandatanganan merupakan langkah memperkuat kolaborasi Pertamina dan mitra usaha terutama untuk menjaga kepercayaan masyarakat. Ini menjadi komitmen bersama memastikan seluruh distribusi BBM agar berjalan sesuai standar dan memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap kualitas pelayanan energi," katanya, Kamis (4/12).

Sementara itu, Sales Branch Manager IV PT Pertamina Bandung, Faishal Fahd mengatakan, sinergi ini mencerminkan kolaborasi nyata seluruh pihak agar menjaga kualitas layanan energi. Koordinasi yang kuat ini dapat memastikan pelayanan BBM berjalan lebih tertib, aman, memenuhi harapan masyarakat, terutamanya dalam menyambut masa Satuan Tugas Nataru.

Selain itu, jelang Natal dan Tahun baru, Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) menyiapkan 4 motoris. Mereka ditempatkan di lokasi strategis terutama Gentong Kecamatan Kadipaten, Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Cikoneng, Ciamis dan Putrapinggan, Pangandaran bekerja sama dengan kepolisian untuk layanan antar BBM menuju titik konsumen yang membutuhkan bahan bakar.

"Pertamina sudah mengantisipasi ketika mobil tangki terjebak kemacetan. Kami juga membuka posko untuk melayani pemeriksan kesehatan, permainan anak, dan kursi pijat untuk pemudik dan wisatawan," tandasnya.

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner