Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

PLN Group Jawa Barat Perkuat Pesisir Karawang, Tanam 20 Ribu Pohon

Sugeng Sumariyadi
03/12/2025 13:09
 PLN Group Jawa Barat Perkuat Pesisir Karawang, Tanam 20 Ribu Pohon
PLN Jawa Barat Group bersama pemangku kepentingan melakukan penanaman pohon di pesisir Karawang(ISTIMEWA)

PERINGATAN Hari Menanam Pohon 2025 digelar PLN Group wilayah Jawa Barat dengan aksi nyata kepedulian lingkungan. Gerakan besar bertajuk Roots of Energy dilaksanakan dengan aksi penanaman 20 ribu bibit pohon di kawasan pesisir Kabupaten Karawang.

"Aksi ini sebagai upaya memperkuat garis pantai yang rentan abrasi. Ini juga sekaligus mendukung ketahanan lingkungan jangka panjang," ungkap General Manager PLN UID Jawa Barat, Sugeng Widodo, Rabu (3/12).

Aksi penanaman dipusatkan di Daerah Aliran Sungai (DAS) Cilamaya, Desa Muarabaru, Kecamatan Cilamaya Wetan, salah satu titik kritis pesisir Karawang. Sebanyak 15 ribu bibit mangrove ditanam untuk membentuk benteng alami terhadap abrasi dan meningkatkan penyerapan emisi karbon.

Sementara 5.000-an bibit pohon produktif, meliputi kelapa dan mangga,  ditanam untuk memulihkan kawasan sekaligus membuka peluang manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat.

Aksi masif ini merupakan bentuk kolaborasi erat yang melibatkan unsur-unsur utama, menunjukkan bahwa pemulihan lingkungan membutuhkan keterlibatan banyak pihak. PLN Group wilayah Jawa Barat diwakili oleh PLN UID Jabar, PLN UIT JBT, PLN UIP JBT, dan PLN UIP JBB.

Dukungan juga datang dari Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kehutanan, dan Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Barat hingga Komunitas ForDAS Cilamaya Berbunga dan Komunitas Cipta Pesona Desa

Karawang Utara yang berbatasan langsung dengan Laut Jawa merupakan wilayah yang setiap tahun menghadapi laju abrasi. Mangrove dipilih karena mampu memperkuat tanah pesisir, menjaga garis pantai, menjadi habitat biota laut, dan menopang ekosistem perikanan lokal, yang merupakan sumber hidup utama masyarakat nelayan.


Komitmen nyata


Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat, Ai Saadiyah Dwidaningsih, mengapresiasi langkah bersama ini.

“Kegiatan ini memperlihatkan komitmen nyata dari semua pihak yang terlibat. Ini bukan kegiatan simbolik, tetapi upaya berkelanjutan menangani lahan kritis. Sinergi seperti ini penting dan ke depan kita bisa memperluasnya ke area lain,” ujarnya.

Ketua Komisi IV DPRD Jawa Barat, Rizaldy Danar Priambodo, menegaskan pentingnya kerja kolektif untuk mengatasi abrasi.

Lebih jauh Sugeng Widodo menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari kontribusi jangka panjang PLN terhadap ekosistem dan masyarakat.

"Pohon-pohon yang ditanam hari ini akan menjadi benteng alami dari abrasi, penyerap karbon, sekaligus sumber kehidupan. Mangrove memberi perlindungan, sementara pohon produktif membuka peluang ekonomi baru bagi warga. Ini adalah bekal energi masa depan, penangkal bencana, dan dukungan bagi keberlanjutan ekosistem pesisir. PLN Group akan terus membuka ruang kolaborasi dalam menjaga lingkungan,” jelasnya.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner