Headline
Berdenyut lagi sejak M Bloc Space dibuka pada 2019, kini kawasan Blok M makin banyak miliki destinasi favorit anak muda.
Berdenyut lagi sejak M Bloc Space dibuka pada 2019, kini kawasan Blok M makin banyak miliki destinasi favorit anak muda.
PROGRAM pembinaan UMKM andalan PT Pegadaian, Gadepreneur, kembali digelar pada 2025. Sebanyak 360 peserta terpilih dari seluruh Indonesia lolos proses seleksi.
Kini, mereka tengah mengikuti pembinaan offline yang dilaksanakan di 12 wilayah, yaitu Jakarta Barat, Balikpapan, Malang, Yogyakarta, Lombok, Pekanbaru, Jakarta Timur, Palu, Makassar, Palembang, Aceh, dan Bandung.
Di wilayah Bandung sendiri, kegiatan pembinaan offline berlangsung sejak Kamis, 1 Mei 2025, di Hotel Novotel. Acara ini dibuka langsung oleh Pemimpin Wilayah X Jawa Barat, Dede Kurniawan.
Pegadaian Kanwil X Jawa Barat bekerjasama dengan YEA (Young Entrepenurship Academy) melatih 30 peserta UMKM terpilih.
“Gadepreneur bukan hanya wadah belajar bisnis, tapi juga menjadi jembatan untuk memperkuat ekosistem UMKM di Indonesia. Kami berharap para peserta tidak hanya tumbuh secara bisnis, tapi juga secara mental sebagai pelaku usaha yang tangguh dan adaptif,” ujar Dede.
Gadepreneur merupakan komunitas yang dibentuk Pegadaian untuk para nasabah, agen, mitra bisnis, maupun masyarakat umum yang ingin meningkatkan kompetensi kewirausahaan. Tujuan utama dari program ini adalah mencetak komunitas UMKM yang mandiri, kreatif, dan memiliki daya saing tinggi di pasar nasional maupun global.
Pendampingan
Manfaat utama dari Gadepreneur meliputi peningkatan kapabilitas UMKM melalui workshop dan rebranding produk, peningkatan produktivitas dan kualitas usaha, serta perluasan jaringan bisnis dan akses pasar.
Para peserta berasal dari empat kategori bisnis unggulan, yaitu Kuliner (olahan, camilan, frozen food), Fesyen (busana, hijab, sepatu, tas, aksesori), Beauty (kecantikan, kesehatan, perawatan), dan Kriya (kerajinan, pernak-pernik, hobi, mainan).
Selama pembinaan, para peserta mendapatkan pendampingan dari mentor entrepreneur nasional ternama, Jaya Setiabudi dan Gazan Azka Ghafara. Keduanya memberikan masukan dan evaluasi terhadap produk peserta, mencakup aspek pasar, kemasan, branding, distribusi, hingga strategi promosi.
Penilaian dari mentor akan diakumulasikan dengan nilai selama pembinaan online untuk menentukan kandidat terbaik dalam program Rebranding.
Tak hanya menjadi ruang pembinaan, Gadepreneur juga menjadi sarana strategis Pegadaian dalam meningkatkan awareness masyarakat terhadap berbagai produk pembiayaan usaha yang dimiliki, seperti Pembiayaan Usaha dengan jaminan BPKB, KUR Syariah, dan Pembiayaan Cicil Kendaraan.
"Melalui program seperti Gadepreneur, Pegadaian terus berkomitmen mendorong pertumbuhan UMKM nasional agar mampu bersaing dan bertahan di tengah tantangan ekonomi yang dinamis," tandas Dede.
RATUSAN sopir truk unjuk rasa di depan Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang pada Jumat (20/6) sore.
DEWAN Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Jawa Barat (Jabar) mengadakan rapat konsolidasi untuk merumuskan peta jalan menuju target pada kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2029 mendatang.
BANDAR sayuran di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, terkena dampak aksi mogok sopir truk lantaran sejumlah komoditas sayuran gagal dikirim ke pasar di wilayah Jabodetabek.
Pemkab Cirebon melakukan sejumlah Langkah untuk meningkatkan investasi di wilayahnya, termasuk investasi dari luar negeri.
Salah satu pengembangan objek wisata dilakukan di wahana alam Parung, yang berada di Desa Guranteng, Kecamatan Pageurageung.
DPRD sudah melaksanakan rapat kerja dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) serta para kepala SMP di wilayah Subrayon 1, 2, dan 4 di SMPN 1 Karangtengah
Festival ini mengusung tema "Strategi Pengembangan Layanan Center of Excellence Rumah Sakit Berbasis Kompetensi dengan Pendekatan Lean Management".
GUBERNUR Jawa Barat, Dedi Mulyadi meminta kepada korban bencana pergerakan tanah di Kampung Cigintung, Pasirmunjul, Sukatani, Purwakarta untuk segera meninggalkan lokasi pengungsian.
Bantuan ini untuk keduakalinya diterima petani Ciamis pada 2025. Ini bukti nyata sinergi Kementerian Pertanian dan Pemkab Ciamis.
Kabupaten Bandung mencatatkan skor tinggi dalam berbagai pilar penting seperti pertumbuhan ekonomi, sumber daya manusia (SDM), infrastruktur, kelembagaan, inovasi dan teknologi.
Sejumlah daerah pesisir utara Jawa Barat telah diperingatkan terhadap prakiraan terjadinya banjir rob.
Kegiatan ini tidak sekadar jalan santai biasa, melainkan momentum membangun kesadaran lingkungan melalui seni, konservasi, dan kebersamaan.
APJII menggandeng lima mitra strategis untuk menyediakan layanan kolokasi yang terintegrasi dan berkelanjutan bagi lebih dari 1.300 anggota APJII.
Kami menjalankan perintah Presiden untuk mempercepat penanganan bencana ini
New Sister, Mei lalu, meluncurkan single perdana mereka "Semua Jadi Satu"
PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) tetap berkomitmen menyelenggarakan sistem penerimaan siswa baru (SPMB) yang bersih, transparan, akuntabel dan berkeadilan.
The Savva Villas dirancang sebagai proper investasi yang dikelola secara profesional, dengan standar layanan bintang 4 dari Alana, bagian dari jaringan Archipelago International.
GUBERNUR Jawa Barat Dedi Mulyadi menjamin tidak ada sistem dan praktik titipan pada Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) 2025.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved