Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Empati untuk Korban Bencana Sumatra, Malam Tahun Baru di Lembang Diisi Kegiatan Sosial

Depi Gunawan
01/1/2026 18:44
Empati untuk Korban Bencana Sumatra, Malam Tahun Baru di Lembang Diisi Kegiatan Sosial
Pemdes Gudang Kahuripan gelar kegiatan sosial dalam menyambut Tahun Baru 2026(MI/DEPI GUNAWAN)

SUASANA malam pergantian Tahun Baru 2026 di Lembang, Kabupaten Bandung Barat terasa jauh berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.  Tidak terdengar suara terompet maupun kembang api yang biasanya menjadi ciri khas perayaan malam tahun baru.

Kawasan alun-alun Lembang yang umumnya dipadati wisatawan dan masyarakat untuk menunggu detik-detik pergantian tahun tampak tidak terlalu ramai. Pengunjung yang hadir pun hanya disuguhi hiburan live musik tanpa pesta kembang api.

Perayaan kembang api hanya dilakukan sebagian kecil masyarakat di rumah masing-masing. Itupun berlangsung singkat, sekitar lima menit, dan tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya.

Penyambutan Tahun Baru 2026 di Lembang justru lebih banyak diisi dengan kegiatan sosial. Salah satunya dilakukan Pemerintah Desa Gudang Kahuripan.

Pada kegiatan tersebut, dilaksanakan pembagian sembako kepada anak yatim piatu dan orang lanjut usia (jompo). Selain itu, bantuan juga disalurkan kepada korban bencana di Aceh, sekaligus memperingati Isra Mi’raj.

"Pada acara menyambut malam tahun baru, kami juga menyerahkan insentif bagi guru ngaji dan PAUD, serta insentif RT dan RW di Desa Gudang Kahuripan," kata Kepala Desa Gudang Kahuripan, Agus Karyana, Kamis (1/1).

Dia mengatakan, kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari instruksi Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi agar perayaan pergantian tahun digelar secara sederhana dan tidak diisi dengan pesta pora.

"Instruksi itu kami sampaikan kepada masyarakat desa. Kami mengimbau agar perayaan tahun baru dilakukan di rumah atau bersama keluarga, tanpa hingar bingar seperti tahun-tahun sebelumnya. Ini sebagai bentuk empati kepada para korban bencana di Sumatra," ujarnya.

Agus yang juga menjabat Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Bandung Barat menyatakan situasi malam tahun baru berjalan aman dan kondusif berkat kerja sama aparat keamanan, pemerintah desa, dan masyarakat.

"Pesta kembang api tidak semeriah biasanya, menandakan masyarakat turut merasakan empati atas musibah yang dialami saudara-saudara kita di Sumatra," jelasnya.

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner