Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Purwakarta Gelar Festival Gandrung Mulasara 2025, Apresiasi Inovasi Tatanen di Bale Atikan

Reza Sunarya
30/12/2025 21:47
Purwakarta Gelar Festival Gandrung Mulasara 2025, Apresiasi Inovasi Tatanen di Bale Atikan
Sejumlah pengunjung menikmati suguhan Festival Gandrung Mulasara 2025 di Purwakarta(MI/REZA SUNARYA)

DINAS Pendidikan Purwakarta bekerja sama dengan Self Learning Institute (SLI) menyelenggarakan Festival Gandrung Mulasara Tahun 2025, Selasa (30/12).

Festival ini adalah sebuah agenda strategis untuk mengapresiasi inovasi dan kreativitas satuan pendidikan dalam implementasi Program Tatanen di Bale Atikan (TdBA).

Mengangkat tema “Manusa Linuhung Mulasara jeung Guguru ka Alam Ciptaan”, Festival Gandrung Mulasara 2025 menegaskan komitmen Purwakarta dalam membangun karakter peserta didik yang berbudaya, berakhlak, dan selaras dengan alam.

Kegiatan berlangsung di kawasan Komplek Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) di Jalan Purnawarman Timur, Kelurahan Sindangkasih, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta.

Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Dede Supendi, mengatakan, festival ini menjadi ruang apresiasi sekaligus forum kurasi produk dan praktik baik satuan pendidikan dalam bidang pangan sehat, minuman alami hasil fermentasi, serta produk ramah lingkungan.

"Kegiatan ini dirancang untuk memperkuat kesadaran hidup sehat, kemandirian pangan, dan kepedulian ekologis di lingkungan sekolah," ungkapnya.

Festival ini diikuti lebih dari 390 peserta dari jenjang SD, dan SMP. Rangkaian kegiatan meliputi seminar, lokakarya tematik, demonstrasi praktik, serta pameran produk inovasi. Produk yang dikurasi meliputi kategori makanan sehat, minuman fermentasi, serta eco-friendly product.

"Festival ini diharapkan dapat meningkatkan kreativitas dan inovasi satuan pendidikan, memperkuat budaya hidup sehat dan ramah lingkungan, menghasilkan standar praktik baik yang dapat direplikasi di seluruh sekolah, serta mendukung ketahanan pangan sekolah berbasis sumber daya lokal," paparnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta, Sadiyah mengatakan, Festival Gandrung Mulasara 2025, Apresiasi Inovasi Tatanen di Bale Atikan, wujud nyata komitmen bersama untuk menghadirkan satuan pendidikan sebagai pusat persemaian kearifan lokal, ketahanan pangan dan kepedulian lingkungan.

"Istilah gandrung Mulasara, merepresentasikan rasa cinta yang mendalam terhadap alam dan komitmen merawat kearifan lokal," tandasnya.

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner