Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Umat Kristen di Tasikmalaya Doakan Korban Banjir Aceh, Sumut dan Sumbar

Kristiadi
24/12/2025 19:52
Umat Kristen di Tasikmalaya Doakan Korban Banjir Aceh, Sumut dan Sumbar
Anggota Polri melakukan pengamanan di sejumlah gereja di Tasikmalaya menjelang misa Natal(MI/KRISTIADI)

JEMAAT Katolik Hati Kudus Yesus Kota Tasikmalaya, Jawa Barat akan melakukan nisa malam Natal yang di 17 gereja, Kamis (25/12). Perayaan Natal tahun ini bertemakan "Allah hadir untuk menyelamatkan keluarga".

Pada perayaaan tahun ini, jemaat Katolik se-Tasikmalaya akan mendoakan para korban bencana banjir bandang di Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat.

Pengurus Gereja Hati Kudus, Suster Maria Edita mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih kepada Kepolisian dan TNI yang melakukan strelisasi tempat ibadah. Ribuan jemaat akan menghadiri misa di sejumlah gereja.

"Misa malam Natal akan membawa semangat menjaga persatuan dan keutuhan di dalam keluarga. Allah hadir untuk menyelamatkan keluarga. Di masyarakat, kita ini satu keluarga besar sebagai warga negara Indonesia. Untuk itu, harus bekerja sama menjaga kesatuan, keutuhan di antara kita," katanya, Rabu (24/12).

Sementara itu, rohaniawan Romo Yohanes Hario mengatakan, misa malam Natal pada tahun ini bertema Allah hadir menyelamatkan keluarga. Umat diajak merasakan kehadiran Allah dalam kehidupan keluarga.

"Perayaan Natal tahun ini dihadapkan dengan banyak tantangan dan persoalan. Banyak masalah dihadapi masyarakat. Allah hadir dan menyelamatkan kita," tandasnya.

Dia memastikan dalam misa, doa akan dipanjatkan untuk warga yang terdampak bencana banjir di Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat. Jemaat akan meminta agar mereka dilepaskan dari masa sulit.

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner