Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Peringati Hari Juang Angkatan Darat, Kodim 0612 Tasikmalaya Gelar Operasi Katarak Gratis

Kristiadi
12/12/2024 17:07
Peringati Hari Juang Angkatan Darat, Kodim 0612 Tasikmalaya Gelar Operasi Katarak Gratis
Tim medis memeriksa para pasien yang akan mengikuti operasi katarak gratis yang digelar dalam Rangka Memperingati Hari Juang TNI-AD(MI/KRISTIADI)

HARI Juang TNI Angkatan Darat diperingati Kodim 0612 Tasikmalaya dengan melakukan bakti sosial operasi katarak untuk masyarakat Kota dan Kabupaten Tasikmalaya secara gratis.

Operasi katarak menyasar 100 warga dan dilakukan di Rumah Sakit Jasa Kartini.

Rosad, 79, warga Kampung Bebedahan, Kecamatan Salawu, mengatakan, operasi katarak ini sangat membantu warga di tengah kondisi yang serba sulit. "Kami sangat senang. Semoga ke depan selalu berlanjut minimalnya dua bulan sekali."

Sementara itu, Kepala Staf Kodim 0612 Tasikmalaya, Mayor Inf Deni Zaenal Mutakim mengatakan, peringatan Hari Juang TNI AD atau lahirnya TNI Angkatan Darat jatuh pada 15 Desember. Berbagai kegiatan dilakukan di antaranya operasi katarak gratis.

"Dari Koramil di wilayah Kota dan Kabupaten Tasikmalaya membawa 144 warga yang mengalami katarak. Kami melakukan skrining. Beberapa di antaranya tidak lolos, karena tensi darahnya tinggi. Yang lolos 100 orang," tandasnya.

Operasi katarak gratis dilakukan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, RS Jasa Kartini, Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (Perdami). Operasi melibatkan 8 dokter dari RS Cicendo.

"Peringati Hari Juang TNI AD ke depan, kami juga akan menggelar donor darah. Banyak masyarakat membutuhkan darah dan mudah-mudahan pendonor banyak," pungkas Deni.


 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner