Bandung Barat Dikepung Bencana Tanah Longsor

Depi Gunawan
01/12/2023 20:08
Bandung Barat Dikepung Bencana Tanah Longsor
Bencana tanah longsor terjadi di Kabupaten Bandung Barat(MI/DEPI GUNAWAN)

RUMPUN bambu yang menggantung di tebing tepi Jalan Kolonel Masturi, Desa Cikahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat dipangkas karena posisinya sudah condong ke jalan, sebagian bahkan sudah patah.

Pemangkasan dilakukan mengingat beberapa kali rumpun bambu di wilayah itu tumbang dan menutup akses jalan. Jika tak dilakukan tindakan, bisa
berpotensi tumbang dan menimpa pengguna kendaraan bermotor terlebih saat musim hujan seperti sekarang.

Pemangkasan dilakukan secara manual oleh relawan dibantu warga dan
kepolisian yang turun mengatur lalu lintas. Selama kurang dari satu jam, arus lalu-lintas pun diberlakukan buka tutup.

"Pemangkasan pohon bambu dilakukan untuk mencegah tumbang menimpa pengguna jalan. Di beberapa titik ini rawan kejadian terutama pohon tumbang dan tanah longsor, makanya kita turun untuk mengantisipasi," ucap salah satu relawan kebencanaan dari Ikatan Keluarga Taruna Mandiri (IKTM), Dedang Kurnia di lokasi, Jumat (1/12).

Masih di Lembang, tebing di Jalan Maribaya longsor menimpa badan jalan
akibat dipicu hujan deras pada Kamis (30/11) malam. Petugas dibantu warga setempat berusaha menyingkirkan material longsor agar akses jalan antardesa bisa dilalui.

Hingga Jumat, pembersihan material masih terus dilakukan dengan mengerahkan alat berat dipimpin Camat Lembang. Potensi longsor masih mengancam seiring intensitas hujan yang semakin tinggi di wilayah Bandung Barat.

Hujan deras juga memicu bencana tanah longsor di beberapa kecamatan Bandung Barat. Berdasarkan data BPBD, longsor terjadi Desa Nangerang Kecamatan Cililin yang memutus akses antar desa.

Kemudian longsor di Kampung Bonjot, Desa Buninegara, Kecamatan Sindangkerta yang menutup akses jalan penghubung dan ratusan kepala keluarga terancam terisolir.

Longsor juga terjadi di Jalan Kampung Cibangoak, Desa Buninegara, Kecamatan Sindangkerta. Tebing menutup badan jalan kabupaten dari Sindangkerta arah ke Ciwidey dengan total panjang kurang lebih 50 meter.

Selain itu, satu rumah rusak parah di Kampung Cibolang, RT 01/RW 09, Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua akibat diterjang hujan angin. Hujan angin juga merusak rumah warga di Desa Desa Pakuhaji, Kecamatan Ngamprah.

Hingga berita ini diturunkan, BPBD masih merekapitulasi jumlah kejadian
bencana hidrometeorologi di beberapa wilayah Kabupaten Bandung Barat. BPBD juga mengingatkan masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam.

"Sehubungan saat ini cuaca cukup ekstrem, masyarakat diimbau meningkatkan kewaspadaan khususnya bagi yang berdomisili di kawasan rawan longsor banjir dan pohon tumbang," ucap Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Bandung Barat, Amas Winata. (SG)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner