Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Malam Tahun Baru, Polres Cianjur Tutup Arus Kendaraan ke Arah Puncak Mulai Jam 6 Sore

Benny Bastiandy
31/12/2025 15:23
Malam Tahun Baru, Polres Cianjur Tutup Arus Kendaraan ke Arah Puncak Mulai Jam 6 Sore
Bundaran Tugu Lampu Gentur Cianjur Menuju Puncak Bogor.(Dok. MI)

ARUS lalu lintas kendaraan dari Cianjur ke arah Puncak Bogor akan ditutup mulai pukul 18.00 WIB, Rabu (31/12). Pemberlakuannya untuk mengantisipasi kepadatan volume kendaraan pada malam tahun baru di kawasan Puncak dan sekitarnya. 

Titik penutupan arus kendaraan berada Bundaran Tugu Lampu Gentur. Polres Cianjur pun melakukan rekayasa lalu lintas dengan mengalihkan kendaraan ke sejumlah jalur alternatif.

‎Kasatlantas Polres Cianjur Ajun Komisaris Hardian Andrianto menjelaskan, titik penutupan arus lalu lintas kendaraan di Bundaran Tugu Lampu Gentur didasari pertimbangan karena merupakan simpul pertemuan dari arah Bandung, Sukabumi, maupun Cianjur yang akan menuju Puncak dan sekitarnya. Masyarakat pengguna jalan yang hendak ke Bogor atau Jakarta melintasi Puncak diarahkan ke jalur alternatif Jonggol maupun Sukabumi.

"Penutupan arus kendaraan ke arah Puncak akan kami lakukan mulai pukul 18.00 WIB malam ini," kata Hardian, Rabu (31/12).

Titik penutupan lainnya berada di sekitar Pos PJR Jabar IX di kawasan Ciloto, Cipanas, mulai pukul 21.00 WIB. Pengguna jalan yang hendak ke Puncak akan diputar balik ke arah Cipanas. 

"Penutupan ini untuk mengimbangi diberlakukannya Car Free Night di kawasan Puncak," terangnya.

Hardian menuturkan, rekayasa lalu lintas dipandang perlu dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan volume kendaraan. Sekaligus mengantisipasi potensi kemacetan total, khususnya di jalur utama menuju kawasan Puncak.

‎“Rekayasa lalu lintas ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan volume kendaraan dan mencegah kemacetan total, terutama di jalur wisata Puncak," tuturnya.

‎Hardian mengimbau seluruh pengendara agar mematuhi aturan lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan. Jika nanti sudah dilakukan penutupan, dia meminta masyarakat tak memaksakan diri ke arah Puncak.

"Penerapan rekayasa lalu lintas situasional melihat kondisi di lapangan," pungkasnya.  (H-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya

Bisnis

Wisata
Kuliner