Jumat 31 Maret 2023, 16:11 WIB

Kemendagri Dukung Pengembangan Kompetensi ASN Bidang Perempuan, Anak dan Gender

Faustinus Nua | Politik dan Hukum
Kemendagri Dukung Pengembangan Kompetensi ASN Bidang Perempuan, Anak dan Gender

IST
Baksos Ramadan diprakarsai oleh DWP Ditjen Bina Keuda bersama dengan DWP Kemendagri.

 

KEMENTERIAN Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) mendukung pengembangan kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) daerah dalam bidang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. Hal itu tentu saja dilakukan dengan berkolaborasi bersama kementerian dan lembaga lain, serta pemerintah daerah.

Kepala BPSDM Kemendagri Sugeng Hariyono menegaskan, perlunya membangun kolaborasi kebijakan antara Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) dalam hal perencanaan, penganggaran, dan pengawasan. 

Kementerian PPPA melalui Biro SDM dan BPSDM Kemendagri juga perlu mengembangkan program pengembangan kompetensi bagi aparatur di daerah yang mencakup program pelatihan mengatasi isu gender, perempuan, dan anak.

Baca juga : BSKDN Kemendagri : Koordinasi Antar Perangkat Daerah Menentukan Peningkatan Inovasi Daerah

"Unit-unit kerja di lingkungan BPSDM Kemendagri dan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemendagri Regional dapat dimanfaatkan untuk membantu pengembangan kebijakan dan program yang responsif terhadap isu gender, perempuan, dan anak. Selain itu, penguatan sertifikasi bagi SDM aparatur yang menangani aspek gender, perempuan, dan daerah perlu dilakukan dengan mekanisme anggaran yang dapat dikelola secara baik dan efektif," ujar Sugeng dalam keterangannya, Jumat (31/3).

Sekretaris Kementerian PPPA Pribudiarta Nur Sitepu mengapresiasi dukungan Kemendagri. Menurutnya banyak isu gender di daerah yang membutuhkan perhatian lebih dari berbagai pihak.

Baca juga : Perempuan Benteng Kokoh Lindungi Anak dari Penyebaran Radikalisme

 "Peningkatkan kompetensi SDM, kurang responsifnya SDM di daerah terkait isu gender, pemahamanan kekerasan berbasis gender dan diskriminasi, serta pemahaman terkait isu gender dan anak bagi aparatur," kata dia.

Terpisah, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Keuangan Daerah (Keuda) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar bakti sosial (baksos), ceramah agama, hingga peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Kegiatan digelar di Ruang Pertemuan Lantai 3 Gedung F, Kemendagri, Jakarta Pusat, Selasa (21/3). 

Baksos Ramadan diprakarsai oleh DWP Ditjen Bina Keuda bersama dengan DWP Kemendagri. Kegiatan ini mengusung tema ‘Membangun Perempuan Cerdas untuk Memperkuat Ketahanan Keluarga dan Menjadikan Bulan Suci Ramadhan sebagai Momen Memperkuat Keimanan, Solidaritas, Sosial dan Mengukuhkan Ukhuwah’ Acara tersebut dibuka secara langsung oleh Sekretaris Ditjen Bina Keuda Horas Mauritz Panjaitan mewakili Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Keuda Agus Fatoni selaku Penasihat DWP Ditjen Bina Keuda.

“Kegiatan bakti sosial dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan diperlukan untuk memperkuat rasa kepedulian kepada sesama serta sebagai wujud dalam meningkatkan toleransi kebersamaan,” kata Mauritz.

Mauritz, atas nama Dirjen Bina Keuda mengapresiasi kegiatan berbagi dan baksos yang diinisasi oleh DWP Ditjen Bina Keuda dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1444 Hijriah. Dia menilai kegiatan ini sangat strategis dalam merespons kebutuhan saat Ramadan. 

“Kami pandang penting dan strategis dalam merespons kebutuhan terutama dalam meningkatkan keselarasan dengan program-program secara terintegrasi dengan momen peringatan hari besar keagamaan,” ucap Mauritz. (Z-8)

Baca Juga

MI/Susanto

Dirjen Imigrasi Tegaskan Komitmen Pencegahan TPPO 

👤Rifaldi Putra Irianto 🕔Selasa 06 Juni 2023, 13:10 WIB
Silmy Karim mengatakan komitmen Imigrasi mencegah TPPO melalui edukasi dan pengetatan proses penerbitan...
Ist/DPR

Penyidik Enggan Terapkan UU TPKS, DPR Desak Terbitkan Aturan Teknis

👤Media Indonesia 🕔Selasa 06 Juni 2023, 13:02 WIB
Aturan teknis UU TPKS disebut akan menjadi jaminan kepastian hukum dalam pengusutan kasus-kasus kekerasan seksual yang masih marak...
Medcom/Candra

Dadan Tri Penuhi Panggilan KPK Terkait Kasus Suap di MA

👤Candra Yuri Nuralam 🕔Selasa 06 Juni 2023, 12:55 WIB
Mantan Komisaris Wika Beton Dadan Tri Yudianto memenuhi panggilan KPK terkait kasus dugaan suap penanganan perkara di...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya