Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Matinya Kepakaran Matinya Kebenaran

20/8/2024 05:00
Matinya Kepakaran Matinya Kebenaran
Abdul Kohar Dewan Redaksi Media Group(MI/EBET)

TUJUH tahun lalu, penggemar buku dibuat heboh oleh tulisan Tom Nichols yang berjudul The Death of Expertise yang dalam versi Indonesia diberi judul Matinya Kepakaran. Pak Tom menuangkan keresahannya dalam buku itu dengan menyoroti betapa publik secara luas di era media sosial lebih mendengarkan suara para micro-celebrity di medsos ketimbang para ahli yang memiliki kompetensi.

Banyak yang sependapat dengan buku itu, tapi ada juga yang menyebut buku itu omong kosong dan sirik belaka. Namun, diam-diam, umumnya publik mengiakan pendapat Pak Tom dalam bukunya itu. 'Bener juga, ya. Ada orang yang latar belakang keahliannya enggak ada, tapi bisa menanggapi macam-macam isu, bahkan hampir semua isu di media, khususnya yang lagi trending', tulis seorang netizen dalam teks gambar di Instagram pribadinya.

Ada seorang 'juragan' kerupuk karak online secara meyakinkan memastikan kegagalan klub Barcelona di Liga Champion disebabkan meninggalkan filosofi tiki-taka dan ogah memakai formasi 4-3-3. Ada pula seorang pengemudi taksi yang curhat ingin menulis, tapi takut perspektifnya tentang isu itu salah. Akhirnya, ia hanya menulis teks yang ringan-ringan saja di laman Facebook-nya. "Saya jadi kehilangan kesempatan untuk menuangkan gagasan saya," keluhnya.

Baca juga : Jadi Mantan Presiden, Enak?

Tom Nichols pun menyorot itu. Era digital dan media sosial membawa perubahan signifikan pada lanskap kebiasaan. Dulu, tidak semua orang bisa berbicara. Sekarang, profesor dan orang yang tidak punya kebiasaan membaca buku pun sama-sama bisa bersuara. Karena itu, siapa ahli dan siapa pendengung pun bisa punya kans yang sama untuk didengar pendapatnya. Bahkan, kans pendengung lebih besar untuk didengar.

Lihatlah, kini orang diikuti kata-katanya bukan karena kepakarannya, melainkan karena pengaruhnya yang besar di media sosial. Makin banyak jumlah follower atau subscriber seseorang di medsos, makin disimak ucapannya, bahkan diikuti dengan tindakan. Kata-kata seorang selebgram yang bukan ahli kulit akan lebih diikuti daripada dokter spesialis kulit yang tidak pernah bermain medsos.

Belum juga kelar riuh rendah soal matinya kepakaran, tahun ini penggemar buku dibuat tersentak oleh tulisan teranyar dari Steven Brill. Seorang jurnalis, pengacara, dan pendiri majalah The American Lawyer itu merilis buku berjudul The Death of Truth. Bila diterjemahkan secara bebas, arti judul buku itu ialah matinya kebenaran.

Baca juga : Sean Gelael Optimistis Raih Podium di Sao Paolo

Pak Steven menukik lebih tajam lagi melihat dampak disrupsi teknologi digital yang luar biasa. Tidak hanya berdampak pada 'produk akhir', disrupsi digital dan era medsos berdampak pada produk awal: soal pikiran. Setelah the death of expertise, kini the death of truth, kata Steven Brill.

Kepada media Vanity Fair yang mewawancarainya soal buku baru itu, Steven mengatakan, "Jika kita dapat memahami bagaimana kebenaran telah dihancurkan, kita dapat melihat cara memulihkannya. Saya punya motivasi untuk memulihkan itu. Itulah intinya."

"Yang mulai saya pikirkan satu setengah tahun lalu ialah bahwa semua kekuatan kini tampaknya bersatu dalam badai yang sempurna. Kombinasi algoritma media sosial dan iklan terprogram yang secara tidak sengaja membiayai semua hal ini telah menciptakan ekosistem tempat di mana tidak ada yang percaya apa pun," papar Steven.

Baca juga : SDN 085 Ciumbuleuit dan SDN 043 Cimuncang Raih Podium Teratas

"Anda mengakses internet dan jika Anda orang biasa, Anda tidak tahu harus percaya apa. Saya ingin membedah bagaimana hal itu terjadi, menjelaskan konsekuensinya, tetapi juga menjelaskan apa yang dapat kita lakukan untuk mengatasinya," Pak Steven menambahkan.

Kebenaran dimatikan secara sistematis melalui 'kerja sama' algoritma dan iklan yang memasarkan produk lewat informasi yang didedahkan sesuai dengan alur algoritma itu. Dalam dunia seperti itu, tidak jelas mana kebenaran dan mana kepalsuan. Informasi yang salah, tapi terus-menerus disampaikan dan difasilitasi kecerdasan buatan, lambat laun bisa 'diimani' sebagai kebenaran.

Sebaliknya, kebenaran yang sudah diverifikasi melalui rupa-rupa ikhtiar bisa tidak dipercaya karena ia sekadar melintas, sayup-sayup, dan gagal menembus aturan algoritma. Maka, kebenaran bisa terkubur. Pikiran bisa diobrak-abrik karena kebenaran itu tidak disampaikan secara 'meyakinkan'.

Baca juga : Semangat Juang Jadi Modal bagi Nizar Raih Podium Bali Trail Run Ultra 2024

Siapa pun, kata Steven Brill, yang jauh lebih serius, jauh lebih maju, dan jauh lebih dalam menggunakan 'terobosan algoritma' sebagai cara untuk benar-benar mengubah segala tatanan, boleh jadi akan menang dan memegang kendali. Namun, sebagaimana keyakinan banyak orang, juga keyakinan Pak Steve, kebenaran tetap bisa dipulihkan.

Kebenaran tidak akan benar-benar bisa dikubur dan dikaburkan. Banyak yang percaya, kebenaran akan menemukan jalannya, cepat atau lambat. Ada pepatah mengatakan, 'sepandai-pandai orang menyimpan bangkai, bau busuk akan tercium juga'.

Sepintar-pintar orang memalsukan dan menekuk kebenaran, lama-lama akan terkuak juga. Mutiara tetaplah mutiara walaupun ia ditaruh di comberan.



Berita Lainnya
  • OTT Tepat Waktu

    22/1/2026 05:00

    BUPATI Pati, Jawa Tengah, Sudewo kembali menjadi atensi. Dia ditangkap tangkap oleh KPK karena diduga jual beli jabatan. OTT itu terjadi pada waktu yang tepat, sangat tepat.

  • Pesta Elite, Nestapa Rakyat

    21/1/2026 05:00

    REPUBLIK ini kiranya sedang berada dalam situasi kontradiksi yang meresahkan. Kontradiksi itu tersaji secara gamblang di lapisan-lapisan piramida sosial penduduk. 

  • Vietnam Melaju Kencang

    20/1/2026 05:00

    KITA tidak harus paling benar, yang penting paling berhasil. Itulah filosofi Vietnam.

  • Suara Profesor 15 Januari

    19/1/2026 05:00

    SEJARAH Republik ini mencatat 15 Januari sebagai tanggal yang tidak netral. Pada hari itulah suara mahasiswa pernah mengguncang kekuasaan.

  • Setan pun Minder

    15/1/2026 05:00

    INDONESIA memang negeri yang kaya. Kaya sumber daya alam, kaya budaya, dan kiranya juga kaya kreativitas kejahatannya, termasuk korupsi.

  • Regenerasi Koruptor

    14/1/2026 05:00

    Ya, mereka memang terkenal pada zaman masing-masing. Terkenal karena berkasus rasuah.

  • Angka Tiga

    13/1/2026 05:00

    PEMERINTAH tampaknya kembali menarik napas lega. Defisit APBN 2025 memang melebar, tetapi masih di bawah ambang sakral 3% dari produk domestik bruto (PDB).

  • Burung Diadili, Bencana Dibiarkan

    12/1/2026 05:00

    PENGADILAN Negeri Situbondo, Jawa Timur, punya cerita. Penegakan hukum di sana dikenal sangat tajam, terutama kepada mereka yang lemah

  • Kutukan Ekonomi Ekstraktif

    09/1/2026 05:00

    VENEZUELA kembali menjadi sorotan dunia. Kali ini bukan semata karena krisis ekonomi yang tak kunjung usai

  • Maduro dan Silfester

    08/1/2026 05:00

    APA hubungannya Nicolas Maduro dan Silfester Matutina? Tidak ada. Teman bukan, saudara apalagi.

  • Negara Bahagia

    07/1/2026 05:00

    INI cerita tentang Indonesia yang barangkali membahagiakan, tapi juga sekaligus bisa menjadi peringatan.

  • Angka Lima

    06/1/2026 05:00

    ANGKA lima seolah 'ditakdirkan' melekat dalam 'tubuh' negeri ini pada satu dekade terakhir.

  • Demokrasi Donat Pilkada tanpa Rakyat

    05/1/2026 05:00

    SEPERTI kue donat yang berlubang di tengah. Begitulah demokrasi negeri ini akan tampak jika pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota dikembalikan kepada DPRD.

  • Pertobatan Ekologis

    03/1/2026 05:00

    ADAKAH berita baik di sepanjang 2025? Ada, tapi kebanyakan dari luar negeri. Dari dalam negeri, kondisinya turun naik

  • Tahun Lompatan Ekonomi

    02/1/2026 05:00

    SETIAP datang pergantian tahun, kita selalu seperti sedang berdiri di ambang pintu. Di satu sisi kita ingin menutup pintu tahun sebelumnya dengan menyunggi optimisme yang tinggi.

  • Tahun Baru Lagi

    31/12/2025 05:00

    SETIAP pergantian tahun, banyak orang memaknainya bukan sekadar pergeseran angka pada kalender, melainkan juga jeda batin untuk menimbang arah perjalanan bersama.