Senin 10 April 2023, 14:16 WIB

KPK Larang Pejabat Mudik Pakai Mobil Dinas

Candra Yuri Nuralam | Politik dan Hukum
KPK Larang Pejabat Mudik Pakai Mobil Dinas

Medcom.id
Ilustrasi

 

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meminta pejabat pemerintahan dan BUMN tidak menggunakan mobil dinas untuk mudik lebaran. Pimpinan kementerian, lembaga, pemerintah daerah dan BUMN diminta menegaskan larangan tersebut.

 

"KPK mengimbau kepada pimpinan kementerian atau lembaga atau pemerintah daerah dan BUMN atau BUMD untuk melarang penggunaan fasilitas dinas untuk kepentingan pribadi," kata juru bicara KPK Bidang Pencegahan Ipi Maryati melalui keterangan tertulis, Senin (10/4).

Tidak terbatas pada kendaraan, larangan tersebut juga berlaku untuk fasilitas-fasilitas lain yang bisa dimanfaatkan untuk mudik. KPK mengingatkan pejabat menggunakan semua barang milik pribadi untuk kegaitan lebaran.

Baca juga: KPK: Pejabat Dilarang Terima Hadiah THR Lebaran

"Fasilitas dinas seharusnya hanya digunakan untuk kepentingan terkait kedinasan, bukan pribadi," tegas Ipi.

KPK juga telah mengirimkan Surat Edaran (SE) KPK Nomor 6 tahun 2023 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Terkait Hari Raya untuk mengingat larangan itu. Melalui SE itu, Melalui SE itu, para pejabat dilarang menerima hadiah dalam bentuk apapun sebagai tunjangan hari raya (THR) lebaran.

Baca juga: Pj Gubernur DKI: Tidak Boleh Mudik dengan Mobil Dinas

Ipi menjelaskan pihaknya melarang penerimaan hadiah THR lebaran karena berpotensi menimbulkan konflik kepentingan dari para pejabat negara.

Para pengusaha juga diminta membantu jalannya kebijakan tersebut. Jika ada pengusaha yang dipaksa menyerahkan hadiah kepada pejabat, mereka diminta langsung melaporkan kasus itu kepada penegak hukum. (Z-11)

Baca Juga

Ist

Kate Victoria Lim Adukan Hotman Paris ke Bareskrim dan Sempat Ditolak Dua Kali

👤Deri Dahuri 🕔Rabu 27 September 2023, 07:46 WIB
Perdebatan pun muncul pihak Kate yang juga didampingi pengacara Razman Arif Nasution dan kuasa hukum dari LQ Indonesia Lawfirm, dengan...
MI/Adam Dwi

Keterlibatan Istri Rafael Alun Menarik untuk Terus Dikonfirmasi

👤Candra Yuri Nuralam 🕔Rabu 27 September 2023, 07:05 WIB
KPK menyelusuri keterlibatan Ernie Meike Torondek dalam pengelolaan PT ARME yang menjadi wadah penerimaan gratifikasi Rafael...
AFP

Pengusutan Dadan Tri Naik ke Lantai 15, Dewas Pastikan Seluruh Pihak Terkait Dipanggil

👤Candra Yuri Nuralam 🕔Rabu 27 September 2023, 07:00 WIB
Dewas akan memanggil semua pihak terkait kabar Dadan Tri Yudianto yang naik ke lantai 15 Gedung Merah...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya