Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
CALON Wakil Bupati Ogan Komering Ulu, Johan Anuar Selasa (15/12) dipindahkan ke rumah tahanan (rutan) Pakjo Klas IA Palembang oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Johan Anuar ditahan dan diproses hukum lantaran kasus dugaan tindak pidana korupsi pengadaan lahan pemakaman Kabupaten OKU tahun anggaran 2013.
Johan yang sebelumnya ditahan KPK sejak 10 Desember lalu, tiba di Rutan Pakjo sekira pukul 11.00 WIB. Ia dikawal sejumlah petugas keamanan yang melakukan pengawalan selama perjalanan.
Saat turun dari mobil, wakil bupati Kabupaten OKU periode 2015-2020 itu terlihat menggunakan topi, masker dan baju kemeja bercorak hitam putih. Selain itu, Johan mengenakan rompi oranye khas tahanan.
Saat berjalan kedalam Rutan Pakjo, Johan hanya tertunduk dan mengambil langkah seribu serta hanya diam seribu bahasa tidak menggubris sejumlah pertanyaan awak media yang telah menunggu sejak dari pagi.
KPK resmi melimpahkan berkas perkara tersangka Johan Anuar ke Pengadilan Negeri (PN) Tipikor Palembang, Senin (14/12). Johan diduga terlibat kasus dugaan korupsi dari pengadaan tanah pemakaman yang merugikan negara Rp5,7 miliar. Johan menjalani penahanan selama 20 hari terhitung sejak 10 Desember hingga 29 Desember mendatang.
Kuasa hukum Johan Anuar, Titis Rachmawati membenarkan perpindahan tahanan bagi kliennya. "Dengan telah dilimpahkan di PN kami akan siapkan lawyer untuk mendampingi pak JA dipersidangan," ujar Titis seraya mengatakan pihaknya akan segera mempelajari surat dakwaan dan berkas perkara Wakil Bupati OKU tersebut. (R-1)
PRESIDEN Prabowo Subianto menyampaikan akan memerangi korupsi tanpa kompromi saat berpidato di World Economic Forum (WEF) Davos, Swis, Kamis (22/1)
TAHUN baru menumbuhkan harapan baru bagi bangsa ini. Kali ini, harapan baru eliminasi korupsi mulai berembus dari Senayan (Editorial Media Indonesia, 16/1/2026).
Aparatur desa yang mendapatkan jabatan melalui skema pemerasan cenderung akan terjebak dalam pola pikir balik modal.
Praktik lancung Bupati Pati Sudewo bermula saat Pemerintah Kabupaten Pati mengumumkan rencana perekrutan perangkat desa untuk Maret 2026.
Asep menjelaskan salah satu tugas dari Tim 8 adalah menghubungi para kepala desa di wilayah masing-masing untuk mengumpulkan uang dari para calon perangkat desa.
Menanggapi pertanyaan agar kasus serupa tidak terulang, Tito menekankan bahwa menjadi kepala daerah berarti siap bekerja sepenuhnya untuk rakyat.
Ada banyak bukti penerapannya tarif Sudewo ini. Sebab, harga itu diumumkan langsung oleh para anak buah Sudewo.
PENYIDIK Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan intensif di Kantor dan Rumah Dinas Bupati Pati, Jawa Tengah, pada Kamis (22/1).
KPK menjawab bantahan Bupati Pati Sudewo yang kini nonaktif, ia mengeklaim dikorbankan karena merasa tidak pernah mematok tarif jabatan perangkat desa. Sudewo membahas tarif dengan tim 8
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebut tarif jabatan perangkat desa yang dipatok Bupati nonaktif Pati Sudewo dijadikan pengumuman terbuka. Banyak warga mengetahui tarif itu.
Bupati Sudewo menjadi salah satu tersangka bersama tiga orang lainnya dalam kasus dugaan pemerasan untuk pengisian jabatan perangkat desa di Pati, Selasa (20/1).
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menindaklanjuti operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Pati dengan menggeledah kantor dan rumah dinas Bupati Pati, Kamis (22/1) siang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved