Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
SETELAH banyak spekulasi, Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris yang sekarang resmi menjadi calon presiden dari Partai Demokrat, menyampaikan sikapnya terkait perang dan krisis kemanusiaan di Gaza. Harris berjanji untuk mendorong gencatan senjata namun tetap membela Israel.
Hal itu disampaikannya dalam pidato hari terakhir konvensi Partai Demokrat di Chicago, Jumat (23/8) WIB.
Harris mengutuk serangan Hamas terhadap Israel pada 7 Oktober dan berduka atas banyaknya nyawa tak berdosa yang hilang di Gaza sejak dimulainya perang. Meski begitu, dia bersumpah untuk selalu membela Israel.
Baca juga : Netanyahu Akan Kirim Delegasi untuk Perundingan Gencatan Senjata di Gaza
"Saya tegaskan, saya akan selalu membela hak Israel untuk membela diri dan saya akan selalu memastikan Israel memiliki kemampuan untuk membela diri," kata Harris seperti dikutip New York Post.
"Sekarang saatnya untuk menyelesaikan kesepakatan penyanderaan dan gencatan senjata," ujarnya diiringi tepuk tangan meriah.
Harris menyebut yang terjadi di Gaza dalam 10 bulan terakhir sangat menyedihkan karena begitu banyak nyawa tak berdosa yang hilang. Dia menyebut skala penderitaan yang terjadi di Gaza sangat memilukan. Harris juga menyebut pentingnya membangun kesadaran rakyat Palestina untuk menentukan nasib sendiri.
Baca juga : Gencatan Senjata masih Buntu ketika Blinken Tinggalkan Timur Tengah
Hanya saja, sama seperti sikap Joe Biden, Harris menyatakan AS akan meneruskan dukungan terhadap Israel.
"Presiden Biden dan saya bekerja untuk mengakhiri perang ini sehingga Israel aman, para sandera dibebaskan, penderitaan di Gaza berakhir, dan rakyat Palestina dapat mewujudkan hak mereka atas martabat, keamanan, kebebasan, dan penentuan nasib sendiri," kata Harris dilansir The Guardian.
Seruan untuk penentuan nasib sendiri Palestina disambut dengan tepuk tangan meriah di pusat konvensi. Meski begitu, retorika yang diungkapkan Harris diragukan akan menenangi hati para pemilih pro-Palestina yang turut turun ke jalan di luar arena konvensi.
Baca juga : Gencatan Senjata Gaza Cegah Iran Serang Israel
Menurut laporan The Guardian, kelompok Muslim Women for Harris merilis pernyataan yang menarik dukungan mereka tak diizinkannya warga Palestina berbicara di panggung utama konvensi.
"Kami, dengan hati nurani yang baik, tidak dapat melanjutkan Muslim Women for Harris-Walz mengingat informasi baru dari gerakan Uncommitted, bahwa tim Wapres Harris menolak permintaan untuk menghadirkan seorang pembicara Palestina-Amerika di panggung di DNC," begitu bunyi pernyataan kelompok tersebut.
Kelompok tersebut menilai konvensi Demokrat berat sebelah. Pasalnya, kampannye Harris di Chicago tersebut turut mengundang keluarga sandera Israel Hersh Goldberg-Polin untuk berbicara.
(Dhk)
Korban tewas protes Iran lampaui 5.100 jiwa. AS kirim armada tempur USS Abraham Lincoln saat militer Iran siaga tempur.
Menlu Sugiono menegaskan menjaga kepentingan nasional harus tetap menjadi prioritas utama dalam setiap langkah kebijakan luar negeri Indonesia.
Menlu Sugiono menegaskan Indonesia akan terus mendorong terciptanya perdamaian serta stabilitas internasional melalui jalur diplomasi dan penguatan kerja sama global.
AMERIKA Serikat keluar dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) per Kamis 22 Januari 2026. Keputusan ini berdasarkan Keputusan Presiden bernomor 14155 yang dirilis pada 20 Januari 2025.
PEMERINTAH Indonesia resmi menyatakan bergabung ke dalam Board of Peace (BoP) atau Dewan Perdamaian Gaza yang diinisiasi oleh Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
HARGA bitcoin (BTC) kembali melemah dan turun ke bawah level psikologis US$90.000 pada perdagangan Rabu (21/1), seiring meningkatnya tensi geopolitik dan aksi jual di pasar aset berisiko.
Ia menilai kondisi kemanusiaan menunjukkan perbaikan seiring derasnya bantuan yang mulai masuk ke wilayah konflik.
Pasukan Israel mulai merobohkan markas besar UNRWA di Yerusalem Timur. PBB menyebutnya sebagai pelanggaran hukum internasional yang belum pernah terjadi sebelumnya.
ORGANISASI nonpemerintah hak asasi manusia Arab mengajukan permohonan agar Inggris menjatuhkan sanksi terhadap Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.
SETIDAKNYA 84 tahanan Palestina meninggal di penjara-penjara Israel sejak Oktober 2023 setelah mengalami penyiksaan sistematis.
EMIRAT Arab menjadi salah satu negara pertama yang secara terbuka berkomitmen pada Dewan Perdamaian Presiden Donald Trump pada Selasa (20/1).
ISRAEL memindahkan blok-blok yang seharusnya menandai garis kendali pascagencatan senjata lebih jauh ke dalam Jalur Gaza. Ini menimbulkan kebingungan di kalangan Palestina.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved