Jumat 26 Mei 2023, 14:12 WIB

KPK Pertajam Penyidikan Kasus Gratifikasi Rafael Alun Melalui Dua Saksi

Fachri Audhia | Politik dan Hukum
KPK Pertajam Penyidikan Kasus Gratifikasi Rafael Alun Melalui Dua Saksi

MI/Susanto
Mantan pejabat eselon III kabag umum Kanwil Ditjen Pajak Jakarta Selatan II, Rafael Alun Trisambodo.

 

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan terhadap dua saksi dari unsur swasta untuk mempertajam penyidikan kasus dugaan penerimaan gratifikasi pemeriksaan perpajakan Ditjen Pajak, Kementerian Keuangan atau kasus Rafael Alun Trisambodo. Kedua saksi itu dari pihak swasta yakni Thio Ida dan Wisnah Chairany.

"Diperiksa sebagai saksi untuk tersangka RAT (Rafael Alun Trisambodo)," kata juru bicara bidang penindakan KPK, Ali Fikri, melalui keterangan tertulis, Jumat, (26/5).

Ali belum membeberkan materi pemeriksaan terhadap dua saksi tersebut. Hasilnya akan diungkap usai pemeriksaan selesai.

Baca juga: KPK Dalami Asal Usul Rafael Alun Dirikan Perusahaan Konsultan Pajak

Sebelumnya, KPK menduga Rafael menggunakan PT Artha Mega Ekadhana (AME) untuk menerima gratifikasi. Perusahaan itu bergerak di bidang konsultasi pajak.

Rafael merekomendasikan PT AME kepada wajib pajak yang bermasalah. KPK menemukan adanya aliran dana gratifikasi USD90 ribu kepada Rafael dari perusahaan tersebut.

KPK sudah menggeledah rumah Rafael. Penyidik menemukan beberapa barang mewah berupa tas, dompet, ikat pinggang, jam tangan, perhiasan, dan uang.

Baca juga: Mario Dandy Diminta Beberkan Kepemilikan Rubicon yang Pernah Dipamerkan

Rafael disangkakan melanggar Pasal 12B Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

(Z-9)

 


 

Baca Juga

AFP

Jet Tempur Mirage 2000 Jadi Salah Satu Pilihan untuk Perkuat TNI AU

👤Yakub Pryatama Wijayaatmaja 🕔Rabu 31 Mei 2023, 18:36 WIB
KEPALA Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo mengaku bahwa jet temput Mirage 2000 menjadi salah satu pilihan untuk ke...
Antara/Sigid Kurniawan.

Sandiaga Ingin Percepat Pembangunan bukan Perubahan, tidak Pro Anies?

👤Fachri Audhia Hafiez 🕔Rabu 31 Mei 2023, 18:35 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berbicara soal gagasannya ke depan, yakni mempercepat...
MI/Ramdani

Buntut Korupsi Dirut, Kejagung Periksa Supervisor Waskita Karya

👤Yakub Pryatama Wijayaatmaja 🕔Rabu 31 Mei 2023, 17:51 WIB
KEJAKSAAN Agung memeriksa AGS selaku Supervisor PT Waskita Karya (persero) Tbk. sebagai saksi penyidikan kasus korupsi dengan tersangka...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya