Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Efek Domino Tenabang

Ade Alawi Dewan Redaksi Media Group
26/9/2023 05:00
Efek Domino Tenabang
Ade Alawi Dewan Redaksi Media Group(MI/Ebet)

KABAR dari mulut ke mulut via media sosial hingga mencuat di media mainstream bahwa Pasar Tanah Abang sepi pembeli atau pengunjung menjadi atensi publik. Omzet pedagang di pasar legendaris itu anjlok, dari 50% hingga 80%. Bahkan, sudah banyak yang menutup kios. Alhasil, pasar grosir terbesar se-Asia Tenggara itu lengang. Tak sedikit yang sedih dan menangis melihat fakta yang membuat miris tersebut.

Ribuan pedagang kain dan pakaian jadi terpukul dengan kondisi minimnya pembeli. Mereka bukannya tak mau beradaptasi dengan zaman yang mengharuskan jualan di media sosial (Tiktok Shop), tetapi usaha mereka gagal menarik konsumen karena harga yang ditawarkan pedagang dianggap masih mahal oleh konsumen.

Wajar jika dagangan mereka masih dianggap mahal kalau dibandingkan dengan yang lain karena mereka memiliki kewajiban harus membayar sewa kios, gaji karyawan, bayar listrik, kebersihan, keamanan, dan sebagainya.

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki menyambangi Pasar Tenabang, sebutan warga Betawi untuk pasar tersebut. Teten mendengarkan langsung keluhan pedagang. Mereka menuntut Tiktok Shop ditutup. Pedagang merasa diperlakukan tidak adil dengan kehadiran platform digital tersebut, terutama dengan kehadiran produk-produk impor yang melenggang bebas sehingga mengobrak-abrik pasar mereka (predatory pricing).

Dalam sebuah obrolan dengan keponakan di Karawang, Jawa Barat, pekan lalu, dia mengaku kini bekerja di agensi Tiktok. Berdasarkan penuturannya memang dahsyat buka lapak di platform social commerce yang berasal dari Tiongkok itu karena bisa melejitkan kuantitas penjualan dengan harga rendah. Produk-produk yang dia jual semuanya impor dari Tiongkok.

Dia dan teman-temannya bisa meraup penjualan jutaan rupiah hanya dengan berjualan 2-3 jam saja tanpa terbebani dengan berbagai macam pengeluaran yang harus dibayarkan agensinya kepada pihak eksternal. Bayangkan, jika menjual di toko konvensional, seperti Pasar Tenabang. Dalam kondisi saat ini seharian belum tentu mendapatkan pembeli.

Pemerintah tak bisa membiarkan Pasar Tenabang dan pasar grosir lainnya terkapar dan gulung tikar karena akan berdampak sangat luas kepada sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Tanah Air. Industri tekstil, baik yang skala besar, menengah, maupun kecil, kini sudah hancur. Mereka terpaksa menghentikan produksi, mem-PHK karyawan, dan menutup usaha.

Para pelaku industri tekstil limbung menghadapi serbuan produk-produk dari 'Negeri Tirai Bambu' yang dijual secara murah melalui Tiktok Shop. Selain dijual secara online, produk Tiongkok pun dijual secara offline dengan harga sangat miring.

Serbuan produk pakaian dari Tiongkok dan beberapa negara lain tak hanya yang legal, yang pakaian selundupan pun masuk tidak terbendung sehingga pelaku industri tekstil dan produk tekstil (TPT) di dalam negeri menjerit.

Data Badan Pusat Statistik menunjukkan sepanjang 2022 impor pakaian bekas (thrifting) mencapai 26,22 ton, atau mencapai US$272.146 yang setara dengan Rp4,21 miliar. Nilai volume impor pada 2022 tersebut melonjak 227,75% jika dibandingkan dengan volume pada 2021 yang mencapai 8 ton. Arus impor pakaian bekas terus mengalir tak tersentuh oleh sejumlah regulasi yang mengatur hal tersebut.

Kini, seiring dengan terempasnya penjualan para pedagang, seperti di Pasar Tenabang, pemerintah melarang Tiktok Shop. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan akan meneken Revisi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No 50 Tahun 2020 tentang Ketentuan Perizinan Usaha, Periklanan, Pembinaan, dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan melalui Sistem Elektronik.

Dalam permendag yang baru, media sosial (medsos) akan dilarang berjualan. Zulhas menegaskan social commerce hanya diperbolehkan memfasilitasi promosi barang atau jasa. Mendag menyampaikan hal itu seusai rapat terbatas bersama Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, kemarin.

Langkah pemerintah menyiapkan regulasi untuk menyelamatkan UMKM patut diapresiasi. Hanya saja, penanganannya harus menyeluruh dari hulu hingga hilir. Jika Tiktok Shop dilarang, masih banyak saluran online lainnya yang bisa digunakan untuk memukul produk dalam negeri. Terlebih ada perubahan perilaku konsumen yang bergeser dari belanja luring ke daring. Menarik pesan dari fisikawan Stephen Hawking bahwa "Kecerdasan adalah kemampuan beradaptasi terhadap perubahan." Tabik!



Berita Lainnya
  • Mudarat Paling Kecil

    27/1/2026 05:00

    RENCANA bergabungnya Indonesia dalam Board of Peace yang digagas oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk 'pembangunan kembali Gaza' segera memantik pro dan kontra.

  • Pengawas Mati, Korupsi Tumbuh

    26/1/2026 05:00

    KEGAGALAN aparat pengawasan intern pemerintah (APIP) ialah fakta berulang, bukan lagi dugaan.

  • Rupiah Vs IHSG

    23/1/2026 05:00

    ADA yang ganjil di pasar keuangan kita. Rupiah terkapar, bahkan menyentuh di kisaran 17 ribu per US$, level terendah sepanjang sejarah.

  • OTT Tepat Waktu

    22/1/2026 05:00

    BUPATI Pati, Jawa Tengah, Sudewo kembali menjadi atensi. Dia ditangkap tangkap oleh KPK karena diduga jual beli jabatan. OTT itu terjadi pada waktu yang tepat, sangat tepat.

  • Pesta Elite, Nestapa Rakyat

    21/1/2026 05:00

    REPUBLIK ini kiranya sedang berada dalam situasi kontradiksi yang meresahkan. Kontradiksi itu tersaji secara gamblang di lapisan-lapisan piramida sosial penduduk. 

  • Vietnam Melaju Kencang

    20/1/2026 05:00

    KITA tidak harus paling benar, yang penting paling berhasil. Itulah filosofi Vietnam.

  • Suara Profesor 15 Januari

    19/1/2026 05:00

    SEJARAH Republik ini mencatat 15 Januari sebagai tanggal yang tidak netral. Pada hari itulah suara mahasiswa pernah mengguncang kekuasaan.

  • Setan pun Minder

    15/1/2026 05:00

    INDONESIA memang negeri yang kaya. Kaya sumber daya alam, kaya budaya, dan kiranya juga kaya kreativitas kejahatannya, termasuk korupsi.

  • Regenerasi Koruptor

    14/1/2026 05:00

    Ya, mereka memang terkenal pada zaman masing-masing. Terkenal karena berkasus rasuah.

  • Angka Tiga

    13/1/2026 05:00

    PEMERINTAH tampaknya kembali menarik napas lega. Defisit APBN 2025 memang melebar, tetapi masih di bawah ambang sakral 3% dari produk domestik bruto (PDB).

  • Burung Diadili, Bencana Dibiarkan

    12/1/2026 05:00

    PENGADILAN Negeri Situbondo, Jawa Timur, punya cerita. Penegakan hukum di sana dikenal sangat tajam, terutama kepada mereka yang lemah

  • Kutukan Ekonomi Ekstraktif

    09/1/2026 05:00

    VENEZUELA kembali menjadi sorotan dunia. Kali ini bukan semata karena krisis ekonomi yang tak kunjung usai

  • Maduro dan Silfester

    08/1/2026 05:00

    APA hubungannya Nicolas Maduro dan Silfester Matutina? Tidak ada. Teman bukan, saudara apalagi.

  • Negara Bahagia

    07/1/2026 05:00

    INI cerita tentang Indonesia yang barangkali membahagiakan, tapi juga sekaligus bisa menjadi peringatan.

  • Angka Lima

    06/1/2026 05:00

    ANGKA lima seolah 'ditakdirkan' melekat dalam 'tubuh' negeri ini pada satu dekade terakhir.

  • Demokrasi Donat Pilkada tanpa Rakyat

    05/1/2026 05:00

    SEPERTI kue donat yang berlubang di tengah. Begitulah demokrasi negeri ini akan tampak jika pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota dikembalikan kepada DPRD.