Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

Mohamed Salah: Liverpool Seharusnya Menang lebih dari Tiga Gol

Adiyanto
02/9/2024 07:13
Mohamed Salah: Liverpool Seharusnya Menang lebih dari Tiga Gol
Mohamed Salah(instagram @liverpoolfc)

Bintang Liverpool  Mohamed Salah mengatakan Liverpool bisa saja mengalahkan Manchester United dengan selisih lebih besar daripada kemenangan 3-0 yang mereka raih di Old Trafford, Minggu (1/9) malam.

Dia juga tidak menyangka kemenangan itu diraih dengan mudah. “Saya sedikit terkejut. Pertandingan itu bisa saja berakhir dengan skor lima atau enam gol,” ujarnya seperti dilansir situs premiere league.

Salah mencetak gol untuk pertandingan ketujuh berturut-turut di Old Trafford sehingga total golnya di sana menjadi 10 dalam sembilan pertandingan. Ia juga memberi umpan untuk dua gol pertama bagi Luis Diaz dan menikmati kunjungan terakhirnya ke stadion tersebut.

Baca juga : Manchester United vs Liverpool: Langkah The Reds di Piala FA Terhenti secara Tragis

“Hasil yang luar biasa,” kata Salah kepada Sky Sports. “Semua orang tahu laga ini penting bagi para penggemar dan kota ini. Kami harus terus maju dan jika Anda ingin berjuang demi liga, Anda harus memenangkan setiap pertandingan.”

“Pelatih baru datang dengan gayanya sendiri dan dia ingin semua orang beradaptasi, dia mengadakan beberapa pertemuan dengan kelompok senior dan mengatakan bahwa Anda perlu memberi contoh bagi para pemain yang lebih muda.”

Salah juga mengisyaratkan bahwa ini bisa menjadi musim terakhirnya di Liverpool karena kontraknya berakhir pada akhir Juni 2025. “Sejujurnya, saya datang ke pertandingan itu dan itu bisa jadi terakhir kalinya [bermain di Old Trafford],” katanya. “Tidak seorang pun di klub telah berbicara kepada saya tentang kontrak baru. Itu bukan keputusan saya, itu keputusan klub." (M-3)

Baca juga : 5 Fakta Jelang Duel Klasik Liverpool vs Manchester United

 

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik