Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MANCHESTER City meningkatkan tekanan terhadap Graham Potter setelah menyingkirkan Chelsea dari ajang Piala Liga dengan kemenangan 2-0, Kamis (10/11) dini hari WIB.
City memenangkan laga antara dua tim yang memainkan skuat cadangan mereka dalam laga di Stadion Etihad setelah gol yang terjadi dalam tempo lima menit di babak kedua dari Riyad Mahrez dan Julian Alvarez mengantarkan anak-anak asuhan Pep Guardiola ke babak 16 besar.
Mahrez mencetak gol dari tendangan bebas untuk membuka keunggulan Manchester City pada menit 53 setelah babak pertama berakhir imbang tanpa gol.
Baca juga: Everton dan Brentford Tersingkir dari Piala Liga
Alvarez kemudian sukses memanfaatkan peluang untuk menggandakan keunggulan City setelah dopercaya menjadi starter.
Itu merupakan gol ketiga Alvarez dalam tiga laga.
Sementara itu, dua klub London lainnya, Arsenal dan Totteham Hotspurs juga tersingkir dari ajang Piala Liga.
The Gunners menyerah 3-1 saat menjamu Brighton and Hove Albion sementara Spus kalah 2-0 di kandang Nottingham Forest.
Juara bertahan Liverpool membutuhkan adu penalti untuk mengalahkan klub League One Derby County setelah bermain imbang tanpa gol di Anfield.
Caoimhin Kelleher menjadi pahlawan kemenangan Liverpool, sama seperti yang dia lakukan saat membawa the Reds menjadi juara Piala Liga pada musim lalu. Penjaga gawang cadangan Liverpool itu sukses menahan tiga eksekusi penalti Derby.
Juergen Klopp melakukan 11 perubahan dan melihat tim mudanya kesulitan menghadapi Derby.
Roberto Firmino dan Darwin Nunez, yang dimasukkan saat laga menyisakan 25 menit gagal mencetak untuk Liverpool. Bahkan, Firmino melengkapi pekan buruknya setelah tidak dipanggil ke timnas Brasil dengan gagal kala menjadi salah satu eksekutor adu penalti. (AFP/OL-1)
Meskipun pembicaraan antara kedua klub telah berlangsung, Fulham sejauh ini belum mengajukan tawaran resmi secara tertulis untuk pemain Manchester City Oscar Bobb.
Analisis mendalam taktik Kjetil Knutsen yang menggunakan suhu ekstrem dan high-pressing untuk meruntuhkan sistem Pep Guardiola.
Manchester City tumbang 1-3 dari Bodø/Glimt di Liga Champions. Erling Haaland gagal cetak gol di kampung halaman dan perpanjang puasa gol open play.
Manchester City menelan kekalahan mengejutkan 1-3 dari Bodo/Glimt di Liga Champions. Simak ulasan taktik dan statistik kekalahan Erling Haaland dkk.
Nerazzurri yang duduk di peringkat keenam butuh poin penuh untuk merangsek ke posisi empat besar.
Manchester City hadapi Bodoe/Glimt di Lingkaran Arktik. Cek prediksi, kabar cedera Pep Guardiola, dan kembalinya Erling Haaland ke Norwegia.
Preview Chelsea vs Pafos di Liga Champions. Simak prediksi skor, kabar tim, debut Liam Rosenior, dan kembalinya David Luiz ke Stamford Bridge.
Chelsea vs Pafos FC menjadi ujian debut Liam Rosenior di Liga Champions saat The Blues menjamu wakil Siprus di Stamford Bridge.
Chelsea menjamu Brentford di Stamford Bridge. Misi bangkit Liam Rosenior hadapi Igor Thiago yang sedang on-fire. Simak prediksi skor dan kabar pemain.
Cole Palmer terpaksa melewatkan dua pertandingan terakhir Chelsea di kompetisi domestik karena cedera.
Ia menilai The Blues masih punya peluang karena hanya kalah satu gol, sehingga apapun masih bisa terjadi pada leg kedua Chelsea vs Arsenal yang digelar di Stadion Emirates
Arsenal bungkam Chelsea 3-2 di leg pertama semifinal Piala Liga 2026. Brace Alejandro Garnacho gagal selamatkan debut kandang Liam Rosenior.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved