Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
SUASANA penuh antusiasme mewarnai acara bedah buku Prabowo Subianto: Jenderal Penakluk Sejarah Presidensial yang digelar di Auditorium Perpustakaan Panglima Itam, NasDem Tower, pada Jumat (7/3). Acara yang berlangsung secara hibrida itu menghadirkan narasumber politikus Partai Gerindra Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Direktur Utama Media Indonesia Gaudensius Suhardi, dan sang penulis buku Moch Eksan.
Bedah buku tersebut dipandu Wasekjen NasDem Jakfar Sidik serta diawali dengan keynote speech oleh Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat. Acara ditutup dengan closing statement dari Ketua DPW Partai NasDem Jawa Timur Lita Machfud Arifin yang turut memberikan apresiasi terhadap karya tersebut.
Dalam paparannya, Moch Eksan menjelaskan bahwa buku itu menggambarkan perjalanan Prabowo Subianto sebagai seorang jenderal yang tetap konsisten pada jalur demokrasi dan konstitusi.
"Walaupun ada peluang untuk meraih kekuasaan melalui jalur militer atau kekerasan, beliau memilih menghindarinya. Jadi, sebenarnya 'Jenderal Penakluk' itu ialah beliau yang pertama berhasil menaklukkan dirinya sendiri," kata Moch Eksan yang juga Wakil Ketua DPW Partai NasDem Jawa Timur (Jatim) itu.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa kemenangan Prabowo yang begitu fenomenal tentu memiliki banyak hal menarik di baliknya, yang menjadi inspirasi utama dalam penulisan buku tersebut.
"Saya melihat bedah buku ini seperti ujian doktor bagi saya. Buku ini sebenarnya belum selesai. Saya sudah menulis sekitar 15 judul lagi dan mungkin akan ada tambahan sampai beliau menyelesaikan masa kepemimpinannya," tambahnya.
Eksan juga menyoroti Partai NasDem menjadi partai yang konsisten dalam mengembangkan narasi intelektual. "Partai politik seharusnya tidak hanya mengurus pemilu, tetapi juga mengembangkan pemikiran dan intelektualitas. Ini adalah ciri khas politik gagasan yang selalu digaungkan oleh NasDem," tegasnya.
Politikus Partai Gerindra Rahayu Saraswati Djojohadikusumo juga memberikan apresiasi kepada Partai NasDem yang rutin mengadakan diskusi literasi setiap Jumat.
"Saya sangat mengapresiasi kebiasaan NasDem menggelar bedah buku seperti ini. Literasi sangat penting agar bangsa kita semakin kritis dan berdaya saing di tingkat internasional," katanya.
Sebagai keluarga sekaligus kader Gerindra, Saraswati menilai buku itu mampu menangkap perjalanan panjang Prabowo menuju kursi Presiden.
"Pak Prabowo adalah contoh nyata perjuangan panjang penuh tantangan bisa berbuah manis. Buku ini mengisahkan jejak beliau dari awal hingga akhirnya terpilih sebagai Presiden. Ini bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda dan calon pemimpin bangsa," tuturnya.
Ia juga menekankan bahwa kisah Prabowo belum selesai. "Ini masih tahap awal. Visi kepemimpinan beliau harus dibuktikan dalam kebijakan nyata. Tapi yang menarik adalah pidato pertama beliau sebagai Presiden masih sejalan dengan pesan-pesan yang telah disampaikannya bertahun-tahun. Itu menunjukkan konsistensi seorang pemimpin," tandasnya.
Ketua DPW Partai NasDem Jawa Timur Lita Machfud Arifin menyatakan kebanggaannya terhadap Moch Eksan yang juga merupakan salah satu kader terbaik Partai NasDem di Jatim.
"Kami bangga memiliki penulis sekaliber Kak Moch Eksan. Buku ini mengajarkan bahwa kekalahan bukan akhir dari segalanya, tetapi bagian dari perjuangan menuju kemenangan. Prabowo Subianto adalah contoh nyata bahwa kegigihan bisa membawa seseorang mencapai tujuan besarnya," ujar Lita.
Lita menambahkan partainya ingin kader-kader Partai NasDem memiliki wawasan luas. Politik bukan hanya tentang pemilu, tetapi juga membangun pemikiran dan intelektualitas.
Sebagai bentuk dukungan, Lita Machfud Arifin akan membagikan buku Prabowo Subianto: Jenderal Penakluk Sejarah Presidensial kepada kader-kader Partai NasDem di Jawa Timur.
"Kami ingin kader NasDem belajar dari semangat juang Pak Prabowo. Kalau baru nyaleg satu atau dua kali kalah, jangan putus asa. Pak Prabowo saja butuh empat kali mencalonkan diri sebelum akhirnya menang. Itu adalah semangat yang harus kita teladani," tutupnya. (RO/I-2)
Thomas Djiwandono, keponakan Presiden Prabowo Subianto, kini diusulkan menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia. Simak profil dan hubungan keluarga mereka.
Perhatian Presiden terhadap dunia pendidikan menjadi suntikan semangat bagi dirinya dan rekan-rekan sesama mahasiswa.
Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan mendukung wacana Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Djiwandono jadi Deputi Gubernur Bank Indonesia. Thomas keponakan Prabowo Subianto
PRESIDEN Prabowo Subianto memulai rangkaian lawatan luar negeri ke Inggris dan Swis dengan agenda penguatan kerja sama ekonomi, pendidikan, serta komitmen konservasi lingkungan
PRESIDEN Republik Indonesia Prabowo Subianto bertolak menuju Inggris dan Swiss, Minggu (18/1) untuk menghadiri sejumlah pertemuan strategis di antaranya World Economic Foru
Mendiktisaintek Brian Yuliarto mengungkap arahan Presiden Prabowo agar perguruan tinggi memperkuat riset dan inovasi berbasis sains.
Yang lebih mendesak adalah menyamakan persepsi antara pengusul, BPKH, dan Baleg DPR RI mengenai bentuk dan karakter kelembagaan BPKH ke depan.
ANGGOTA Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Asep Wahyuwijaya menilai, inisiatif pemerintah untuk mendirikan BUMN tekstil merupakan langkah yang tepat dan strategis.
Anggota DPR Fraksi NasDem, Rudianto Lallo, menegaskan bahwa Indonesia kini resmi memasuki babak baru dalam sistem hukum pidana.Hal ini ditandai dengan mulai berlakunya KUHAP baru
ANGGOTA Komisi II DPR RI, Cindy Monica, menegaskan akan mengawal kemudahan pengurusan dokumen kependudukan bagi masyarakat terdampak bencana.
Langkah pemerintah untuk menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) guna mengatur penempatan anggota Polri pada jabatan sipil sebagai solusi yang bijak.
Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni mengingatkan agar proses pemulihan pascabencana di sejumlah wilayah Sumatra tidak dibarengi dengan narasi yang berpotensi memecah belah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved