Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menegaskan hingga saat ini belum ada penetapan calon kepala daerah di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di daerah ini sehingga belum ada aktifitas kampanye politik oleh peserta kontestasi.
“Saat ini belum ada calon, kita tunggu penetapan nanti,” kata Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata saat ditanya wartawan terkait aktifitas sosialisasi oleh pasangan calon di Jakarta, hari ini.
Ia mengatakan terkait dengan adanya baliho pasangan calon (paslon) atau calon yang menggelar sosialisasi kepada masyarakat dengan berkunjung, itu teknisnya dapat ditanyakan langsung ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
Baca juga : PKB: Jangan Anggap Enteng Pramono-Rano Karno
“Apakah itu pelanggaran pemilu, tentu itu kewenangan kawan-kawan Bawaslu,” kata dia.
Ia mengatakan KPU Jakarta akan melakukan penetapan paslon atau calon kepala daerah di Pilgub DKI Jakarta pada Minggu 22 September 2024 dan besoknya pada Senin (23/9) akan dilakukan penetapan nomor urut calon kepala daerah.
“Kami akan melakukan pengundian nomor urut dan kami undang rekan-rekan wartawan nantinya,” kata dia.
Baca juga : Pengamat Ragukan Strategi PDIP Calonkan Pramon-Rano di Pilkada Jakarta
Sebelumnya, sejumlah pasangan calon telah melakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Tarakan Jakarta dan dinyatakan lolos oleh KPU DKI Jakarta.
Sejumlah calon juga mulai turun ke masyarakat melakukan sosialisasi baik secara langsung maupun melalui iklan seperti alat peraga baliho, poster atau spanduk.
Seperti Rano Karno mendatangi kediaman warga di Jalan Kamboja Kampung Karang Tengah RT 08/08, Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan yang dulu sering terdampak banjir pada Senin.
Sementara itu Ridwan Kamil menyambangi kantor Tim Kampanye Nasional Pemilih Muda (TKN-Fanta), Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelumnya pada Minggu (1/9) pasangan calon Pramono Anung bersama Rano Karno tak sengaja bertemu dengan Anies Baswedan di hari bebas kendaraan bermotor (HBKB/car free day/CFD) serta bertemu dengan masyarakat yang ada di lokasi setempat.(Ant/P-2)
Selama Pilkada 2024, TVRI menayangkan sebanyak 439 debat mulai dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan kenaikan insentif bagi ketua RT dan RW akan mulai direalisasikan secara bertahap pada Oktober 2025
Ia mengatakan DPP PDIP berharap kekalahan dua pasangan calon kepala daerah dari kotak kosong pada Pilkada 2024 lalu tidak terulang kembali di pilkada ulang nanti.
Mahkamah Konstitusi (MK) kembali menerima pengajuan gugatan hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2024 setelah rampung menyidangkan dua gelombang gugatan hasil PSU
Mahkamah Konstitusi (MK) menolak permohonan sengketa hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Kota Banjarbaru
KETUA Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumpulkan kader partainya yang terpilih sebagai kepala daerah pada kontestasi Pilkada 2024
DOSEN Departemen Politik dan Pemerintahan Fisipol UGM, Dr. Mada Sukmajati menilai, argumen Pilkada melalui DPRD atau Pilkada tidak langsung masih perlu didukung data ilmiah.
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menegaskan bahwa DPR RI bersama Pemerintah telah sepakat tidak melakukan revisi UU Pilkada, Pilkada tetap langsung tak melalui DPRD.
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan penerapan pemungutan suara elektronik atau e-voting dalam pelaksanaan pilkada dapat menghemat anggaran secara signifikan.
Perludem menilai rencana DPR membahas terpisah revisi Undang-Undang Pemilu dan Undang-Undang Pilkada kemunduran demokrasi.
PKS tidak terjebak dalam logika biner antara pilkada langsung atau tidak langsung, melainkan mendorong adanya evaluasi yang berbasis data.
PDI Perjuangan berupaya menekan biaya politik melalui semangat gotong royong dan aturan internal partai.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved