Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) menaikkan laporan dugaan penyelewengan dalam pengadaan sapi di Kementerian Pertanian (Kementan) ke tahap penyelidikan. Lembaga Antirasuah kini mencari unsur pidana dalam perkara tersebut.
"Untuk perkara penyelidikan Kementan itu sudah digelar untuk dilakukan penyelidikan. Terakhir kami catat sudah digelar untuk dimunculkan, laporan tahun 2020 seperti itu," kata Ketua sementara KPK Nawawi Pomolango di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Senin, 27 November 2023.
Nawawi mengatakan laporan itu sudah nyangkut di bagian Pengaduan Masyarakat (Dumas) sejak 2020. KPK memberikan atensi agar perkaranya bisa diselesaikan dengan cepat.
Baca juga: KPK Tahan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Muna
Wakil Ketua KPK Alexander Marwata meminta masyarakat tidak menuduh pihak tertentu dalam penyelidikan tersebut. Sebab, kata dia, belum ada pelaku maupun tersangkanya saat ini.
"Kami masih mencari, penyelidik masih mencari peristiwa pidana, belum masih menyentuh pada orangnya atau orang yang diduga pelakunya," ujar Alex.
Baca juga: Firli Bahuri Berpotensi Ditahan Polda Metro Jaya
Alex menegaskan penyelidikan itu dibuka karena adanya bukti permulaan yang cukup. Pimpinan KPK juga sudah menelaah materi yang sudah masuk ke Dumas.
"Tentunya setelah melakukan penyelidikan, ketika ditemukan bukti yang cukup, penyelidikan akan melakukan ekspos ke pimpinan, jadi itu saja. jadi tidak menyebutkan siapa yang dilaporkan," ucap Alex.
(Z-9)
Kenapa mereka berani mengusutnya? Apakah memang penegak hukum sudah kembali ke jalur yang semestinya dalam menegakkan hukum.
Benarkah hukum masih dijadikan alat pemukul dan sarana penindas? Betulkah ada yang meng-order Kejagung untuk menerungku Tom?
Dalam kasus ini mantan Kepala Ruangan Covid-19 RSUD Palabuhanratu berinisial HC sudah ditetapkan sebagai tersangka
Modus yang digunakan ketiga pelaku yaitu melakukan transaksi pembelanjaan fiktif pada sektor agribisnis
Itulah pertaruhan penegakan hukum di negeri ini. Hukum yang wajahnya penuh jelaga. Hukum yang katanya sama untuk semua tapi faktanya beda-beda tergantung siapa yang berpunya dan berkuasa.
Kenapa Mega melakukan blunder seperti itu? Akankah langkahnya justru akan menjadi bumerang?
Maukah KPK mengoptimalkan momentum ini untuk meninggalkan legacy yang baik?
KPK telah menetapkan lima tersangka baru dalam kasus dugaan korupsi proyek Bandung Smart City.
Strategi penanggulangan korupsi dimulai dari memupuk nilai integritas.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved