Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Penunjukkan Wempi Watipo Sebagai Wamendagri akan Percepat Pembangunan Papua

Andhika Prasetyo
16/6/2022 18:55
Penunjukkan Wempi Watipo Sebagai Wamendagri akan Percepat Pembangunan Papua
Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Watipo(Antara/Akbar Nugroho Gumay)

KEBERADAAN John Wempi Wetimpo, putra Papua, di posisi Wakil Menteri Dalam Negeri akan memperkuat kinerja pemerintah dalam membangun kesejahteraan di Bumi Cendrawasih.

Negara akan semakin fokus memberikan perhatian pada wilayah-wilayah yang mengalami ketertinggalan pembangunan.

“Apa lagi sebagai mantan kepala daerah, beliau pasti sangat memahami soal otonomi khusus,” ujar Deputi V KSP Jaleswari Pramodhawardani melalui keterangan resmi, Kamis (16/6).

Penunjukan Wetipo sebagai Wamendgari, sambung dia, juga menjadi bukti bahwa Presiden Joko Widodo serius menangani berbagai persoalan yang ada di Papua.

Baca juga : Mayoritas DPW Nasdem Usulkan Anies, Ganjar, Erick sebagai Capres 2024

Posisi Wetipo sekarang dinilai dapat memberikan dukungan kepada Menteri Dalam Negeri untuk mempersiapkan beberapa agenda penting terkait pembangunan Papua.

Beberapa di antaranya adalah pembentukan badan khusus pengelola Otsus Papua, rencana induk pecepatan pembangunan Papua, serta percepatan pembangunan melalui pembentukan daerah otonomi baru (DOB) di Papua.

“Dengan adanya pejabat yang sangat memahami kondisi lapangan dan memiliki jaringan komunikasi yang baik di daerah, cita-cita untuk pembangunan Papua sejahtera dapat berjalan lebih cepat. Otsus bisa hasilkan manfaat lebih besar. Kami optimis ini bisa berjalan dengan baik,” jelasnya. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya