Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
PILKADA 2020 akan bergulir, Kepala Bareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo mewaspadai berbagai hal, termasuk money politics yang diperkirakan dirinya masih marak dilakukan oknum tertentu di Pilkada serentak nanti.
"Secara umum ada tiga kasus paling menonjol, yakni tindak pidana pada saat di tempat pemungutan suara (TPS), Money politics dan tindakan yang merugikan calon," kata Listyo saat pemaparannya dalam acara Pelatihan Penanganan Tindak Pidana Pemilihan dan sistem Laporan Gakkumdu Pemilihan 2020 di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis (27/2).
Agar tidak berlarut, Listyo pun memerintahkan jajarannya untuk segera membentuk Satuan tugas (satgas) money politics.
"Mulai dari sekarang bentuk Satgas Anti-Money Politics atau Satgas Money Politics untuk melakukan tracking, kira-kira para pasangan calon ini mencari sumber dana dari mana, tracking dari sekarang," lanjutnya.
Hal ini dikatakannya lantaran diperkirakan Pilkada serentak september nanti akan lebih ketat mengingat paslon terpilih hanya menjabat sekitar 3,5 sampai 4 tahun saja sebelum Pilkada di 2024.
"Ini akan berpengaruh terhadap kesiapan paslon. Artinya, pada paslon yang tidak memiliki kesiapan, akan ragu-ragu karena waktunya yang singkat dan menjadi rahasia umum di setiap pilkada butuh banyak biaya," ungkapnya. (Wan/OL-09)
Selama korupsi kepala daerah hanya dipandang sebagai kasus sporadis tanpa menyentuh akar permasalahan, praktik lancung ini akan terus berulang.
Dalam situasi tersebut, kemunculan partai baru justru memunculkan tanda tanya besar soal tujuan pendiriannya.
Pembaruan UU Pemilu merupakan mandat yang telah diberikan pimpinan DPR RI kepada Komisi II untuk dibahas secara mendalam.
DOSEN Departemen Politik dan Pemerintahan Fisipol UGM, Dr. Mada Sukmajati menilai, argumen Pilkada melalui DPRD atau Pilkada tidak langsung masih perlu didukung data ilmiah.
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menegaskan bahwa DPR RI bersama Pemerintah telah sepakat tidak melakukan revisi UU Pilkada
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan penerapan pemungutan suara elektronik atau e-voting dalam pelaksanaan pilkada dapat menghemat anggaran secara signifikan.
ANALIS Politik dan Isu Intelijen, Boni Hargens mengapresiasi sikap Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang menolak usulan penempatan Polri di bawah kementerian.
DUKUNGAN terhadap sikap Kapolri yang menolak usulan penempatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) di bawah kementerian mengalir.
WACANA Polri ditempatkan di bawah kementerian kembali mengemuka.
KOMITE Percepatan Reformasi Polri tetap menghendaki agar struktur Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) berada langsung di bawah presiden.
Aiptu Ikhwan dan Serda Heri Purnomo yang diduga memfitnah dan menganiaya penjual es gabus, Sudrajat harus diproses hukum.
KEPALA Dinas Penerangan TNI AD menyatakan bahwa kasus viral penjual es kue yang diduga menggunakan bahan spons atau gabus di Kemayoran, Jakarta Pusat, merupakan kesalahpahaman.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved