Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBANYAK lima tempat pemungutan suara (TPS) untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak di Pekalongan direlokasi ke tempat yang aman lantaran terdampak banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Bremi. Banjir masih merendam sejumlah desa di Kabupaten dan Kota Pekalongan, sejumlah warga masih bertahan di pengungsian lantaran rumahnya belum bisa ditempati lagi.
Dampak banjir yang masih merendam beberapa desa di daerah itu mengakibatkan terjadinya perubahan skema pelaksanaan pemungutan suara di Pilkada serentak yang akan berlangsung Rabu (27/11) yakni dengan pemindahan TPS ke tempat lebih aman, meskipun akses menuju ke tempat pencoblosan masih terendam banjir.
"Terdampak banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Bremi, setidaknya ada lima TPS berada di tiga desa dipindahkan (relokasi) ke tempat lebih aman," kata Komisioner KPU Kabupaten Pekalongan Divisi Hukum dan Pengawasan Fatkhuddin.
Kelima tempat pemungutan suara (TPS) di Pilkada serentak yang akan direlokasi ke tempat lebih aman, lanjut Fatkhuddin, yakni dua TPS di Desa Jeruksari, dua TPS di Desa Tegaldowo dan satu TPS di Desa Karangjompo. "Kita pindahkan TPS ke tempat lebih tinggi dan aman," imbuhnya.
Berdasarkan data, imbuh Fatkhuddin, dari lima TPS yang direlokasi ke tempat lebih aman dari banjir tersebut memiliki jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 3.000 orang. Harapannya, dengan pemindahan TPS ini tidak mempengaruhi partisipasi warga untuk mencoblos. Munculnya kekhawatiran partisipasi yang menurun lantaran akses menuju lokasi TPS masih terdampak banjir dan sebagian warga terdampak banjir masih berada di pengungsian.
Sementara itu Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan Aprilyanto Dwi Purnomo mengatakan dalam upaya menyukseskan pelaksanaan pilkada serentak, petugas gabungan telah mempersiapkan layanan kepada warga terdampak banjir. Selain disiapkan sarana dan prasarana seperti perahu karet, ratusan petugas gabungan juga siap mengantar warga yang hendak menggunakan hak pilihnya ke TPS.
"Kita siap antar jemput warga terdampak banjir ke TPS," tuturnya. (M-2)
Permintaan modifikasi cuaca tersebut didasari kekhawatiran banjir akan meluas di empat kecamatan di Kota Pekalongan.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) melalui KAI Daop 4 Semarang masih membatalkan belasan perjalanan kereta api pada Senin (19/1).
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta membatalkan 11 perjalanan kereta api yang dijadwalkan berangkat dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir pada Senin.
Banjir di Pekalongan mengganggu operasional kereta api. KAI mencatat refund tiket penumpang mencapai Rp3,5 miliar akibat pembatalan perjalanan.
Pasangan pengantin tetap menggelar resepsi meski banjir menggenangi lokasi acara akibat tingginya curah hujan di Pekalongan.
Hingga Minggu (18/1) sore, ribuan penumpang membatalkan tiket perjalanan dari wilayah Daop 4 Semarang, maupun stasiun keberangkatan lainnya akibat banjir Pekalongan.
DOSEN Departemen Politik dan Pemerintahan Fisipol UGM, Dr. Mada Sukmajati menilai, argumen Pilkada melalui DPRD atau Pilkada tidak langsung masih perlu didukung data ilmiah.
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menegaskan bahwa DPR RI bersama Pemerintah telah sepakat tidak melakukan revisi UU Pilkada, Pilkada tetap langsung tak melalui DPRD.
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan penerapan pemungutan suara elektronik atau e-voting dalam pelaksanaan pilkada dapat menghemat anggaran secara signifikan.
Perludem menilai rencana DPR membahas terpisah revisi Undang-Undang Pemilu dan Undang-Undang Pilkada kemunduran demokrasi.
PKS tidak terjebak dalam logika biner antara pilkada langsung atau tidak langsung, melainkan mendorong adanya evaluasi yang berbasis data.
PDI Perjuangan berupaya menekan biaya politik melalui semangat gotong royong dan aturan internal partai.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved