Para Pembalap MotoGP Tegaskan Tolak Invasi Rusia ke Ukraina

Basuki Eka Purnama
04/3/2022 06:30
Para Pembalap MotoGP Tegaskan Tolak Invasi Rusia ke Ukraina
Para pembalap MotoGP berpose bersama menjelang bergulirnya musim 2022.(AFP/KARIM JAAFAR)

PARA pembalap MotoGP yang berpose untuk foto resmi pembukaan musim 2022 menjelang GP Qatar, Kamis (3/3), di belakang sebuah papan bertuliskan 'Bersatu untuk perdamaian' sebagai bentuk penolakan atas invasi Rusia ke Ukraina.

Foto tersebut dibagikan para pembalap di media sosial mereka termasuk oleh juara bertahan MotoGP Fabrio Quartararo.

Ketika ditanya dalam konferensi pers mengenai hal itu, pembalap Spanyol Marc Marquez menegaskan penting bagi mereka untuk mengambil sikap atas invasi Rusia tersebut.

Baca juga: Penjualan Tiket GP Mandalika belum Maksimal, Pemerintah Tawarkan Paket Akomodasi

"Saya tidak tahu bagaimana kita bisa berada di titik ini. Namun, dengan tegas, semua pembalap MotoGP menentang perang," ujar Marquez.

"Yang bisa kami lakukan saat ini adalah mendukung semua orang yang ada di sana, semua keluarga dan anak-anak yang menderita karena perang."

"Orang-orang yang lebih hebat dari kami harus bekerja keras agar perang itu berhenti," tegasnya. (AFP/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya