Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
PULUHAN turap penahan tebing di Kota Depok, Jawa Barat (Jabar) longsor hingga menghambat aliran anak sungai.
Puluhan turap longsor di Kota Depok, antara lain, terjadi di Perumahan Pondok Tirta Mandala (PTM) dan Pondok Sukmajaya (PT), Jalan Raya Tole Iskandar, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong.
Pantauan Media Indonesia, turap penahan tebing setinggi 15 meter di Perumahan PTM Cilodong, longsor dini hari tadi, Kamis (18/4).
Baca juga : Tanggul Kali Angke Bojongsari Depok Roboh usai Diguyur Hujan
Longsoran turap tersebut pun menutup aliran anak sungai di lokasi sekitar hingga akhirnya air meluap dan menyebabkan banjir di Perumahan PTM.
Tak jauh dari Perumahan PTM, kejadian serupa juga terjadi di Perumahan PT dan menimbun badan jalan, arus kendaraan pun lumpuh.
Diketahui, longsor turap penahan tebing di dua lokasi tetangga yang dihuni ratusan kepala keluarga itu tidak menelan korban jiwa hanya menyebabkan banjir dan kelumpuhan arus kendaraan saja.
Baca juga : Hujan Deras di Depok Akibatkan 40 Titik Longsor
Kepala Seksi Pembangunan dan Rehabilitasi Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dinas PUPR) Kota Depok, Bahtiar Ardiansyah mengungkapkan
longsor di kawasan PTM dan PT terjadi akibat curah hujan yang cukup tinggi.
Turap yang terletak di atas jalan dan aliran penghubung Perumahan PTM dan Perumahan PT ditemukan longsor akibat tergerus air hujan.
Baca juga : Tanggul Kali Laya Jebol, Perumahan Bukit Cengkeh Depok Kebanjiran
Sebanyak 123 satgas sumber daya air dikerahkan ke lokasi untuk lakukan perbaikan.
"Mereka dikerahkan memasang kayu dolken pada bagian turap yang longsor, agar tidak terjadi longsor susulan,” ucapnya, Kamis (18/4).
Sebab di samping bagian yang longsor, kata Bahtiar terdapat dinding tembok rumah warga dan aliran anak sungai.
Baca juga : Insentif PPN DTP Dorong Kenaikan Permintaan Rumah Raru 27 Persen
"Sudah dilakukan penanganan awal dengan memasang dolken dan karung berisi pasir untuk penahan agar tidak terjadi longsor susulan," ujarnya.
Ditempat lain di Bojongsari, Kota Depok, terjadi longsor. Turap penahan tebing di Bojongsari, Kota Depok longsor pada dini hari tadi, menimpa aliran anak sungai, tidak ada orang tewas akibat peristiwa itu.
Turap penahan tebing setinggi lima meter dan lebar sepuluh meter roboh, menimbun aliran anak sungai dan tumpukan tanah dan puing.
Operasi pembersihan yang dilakukan dua jam pada Kamis siang satgas sumber daya daya air berhasil mengangkat material longsoran, yang terdiri dari tanah dan pecahan batu.
"Longsor penahan tebing itu tidak menelan korban jiwa dimana kejadiannya terjadi pada dini hari saat penduduk sedang tidur," ucap dia.
Menurut dia untuk penanganan selanjutnya masih menunggu arahan pimpinan. Tetapi dia mengatakan, penanganan awal sudah dimulai sejak kamis (18/4) di puluhan lokasi longsor. Satgas sumber daya air memasang kayu dolken di sepanjang bagian turap yang longsor.
"Bagian yang amblas di puluhan titik, kita tutup dengan karung pasir, agar tidak parah amblasnya. Ini sifatnya sementara untuk menahan," ucapnya. (KG/Z-7)
Tanah longsor di Sukamaju Baru dan Harjamukti timbul karena air hujan yang meresap ke dalam tanah sehingga memicu pergerakan tanah.
KEMENTERIAN Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH) akan mengusut terkait penyimpangan tata ruang Jawa Barat.
TITIK kejadian bencana di Kabupaten Bogor akibat hujan yang mengguyur secara merata sejak sore hingga malam pada Sabtu (5/7), bertambah.
HUJAN deras di wilayah Lembang Kabupaten Bandung Barat pada Sabtu (5/7) sore menimbulkan bencana longsor dan banjir.
BENCANA alam berupa banjir bandang dan longsor yang terjadi di sejumlah titik pada Sabtu (5/7) malam, membawa duka mendalam.
BENCANA hidrometeorologi seperti banjir, longsor dan angin puting beliung melanda sejumlah kabupaten, seperti Bone, Sinjai, Bulukumba, dan Bantaeng di Sulawesi Selatan pada Sabtu, (5/7).
MENJADIKAN Karawang, Jawa Barat, bukan hanya sebagai destinasi industri, melainkan juga sebagai masa depan hunian premium di timur Jakarta.
Ciputra Group resmi menggelar acara Berita Acara Serah Terima (BAST) tahap pertama untuk hunian CitraLake Villa.
MENTERI Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan perumahan kunci ketahanan kota hingga inklusi sosial.
Menurut Ara, rincian subsidi rumah ini akan diumumkan rinci pada waktunya.
GUBERNUR Jawa Barat Dedi Mulyadi menilai pertumbuhan pembangunan pada sektor properti seperti perumahan dan hotel di DKI Jakarta dan Tangerang Raya berdampak bagi warga Jawa Barat.
Kenapa Palaran? Karena Palaran akan menjadi akan menjadi kawasan yang menjanjikan di masa depan.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved