Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR DKI Jakarta Anies Baswedan mengganti nama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di enam wilayah DKI Jakarta menjadi Rumah Sehat. Peresmian perubahan nama itu dilakukan di RSUD Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (3/8).
Penggantian nama menjadi rumah sehat bertujuan untuk mengubah pandangan masyarakat yang datang ke lokasi yang sebelumnya bernama rumah sakit itu.
Anies berharap masyarakat yang datang ke rumah sehat bukan lagi karena sakit tapi karena ingin sehat. Sehingga rumah sehat tidak hanya didatangi dalam keadaan sehat saja melainkan ketika dalam kondisi sehat.
Baca juga: Anies: Banding soal UMP DKI untuk Ciptakan Rasa Keadilan
“Nah, kita ingin mengubah jadi rumah sehat untuk Jakarta. Karena kita ingin jadikan rumah ini untuk hidup sehat datang ke RS karena ingin sehat bukan sembuh, karena syarat sembuh harus sakit dulu,” ujar Anies.
Anies mengatakan penggantian nama ini juga memerlukan transformasi. Jika dahulu orientasi merujuk pada kuratif dan rehabilitatif, saat ini, pihaknya ingin melakukan transformasi promotif dan preventif saat masyarakat datang ke rumah sehat.
Rumah sehat ini, lanjut Anies, diharapkan secara serius memberikan porsi yang cukup untuk kegiatan preventif dan promotif di fasilitasnya.
“Jadi kita melakukan transformasi kita ingin RS bukan mengurusi kuratif dan rehabilitatif tapi juga promotif dan preventif,” tegas Anies saat Pencanangan Penjenamaan Rumah Sehat untuk Jakarta, Rabu (3/8).
Lebih lanjut, terkait penggantian nama rumah sakit menjadi rumah sehat, Pemprov DKI Jakarta akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat.
“Tentu akan ada sosialisasi masif, kan ini sudah dicanangkan secara terbuka supaya bagian dari sosialisasi,” ucap Anies.
Sementara itu, rumah sehat hanya milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Sedangkan, Anies mengatakan perubahan nama rumah sakit swasta ke rumah sehat merupakan kebijakan Kementerian Kesehatan.
“Nanti dengan kementerian kesehatan kalo itu,” pungkasnya. (OL-1)
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan pengerukan kali akan dilakukan secara terus-menerus sebagai solusi jangka pendek untuk mengatasi banjir di Ibu Kota.
Pemprov DKI mengalokasikan Rp6,4 triliun untuk subsidi transportasi, air, dan pangan pada 2025 demi menjaga daya beli warga.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berencana menambah fasilitas olahraga di berbagai ruang terbuka hijau (RTH) di Jakarta.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menyebut pemerintah provinsi DKI Jakarta bersama Forkopimda siap menyelenggarakan perayaan malam tahun baru 2026 di delapan titik
Besaran UMP itu akan mulai berlaku per 1 Januari 2026. UMP Jakarta 2025 atau sebelumnya sebesar Rp5.396.761 dan ada kenaikan sebesar 6,17 persen atau Rp333.115 dibanding tahun ini.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengaku, kenaikan nilai Upah Minimum Provinsi (UMP) Provinsi DKI Jakarta yang ia tetapkan tidak berada di luar jalur dari landasan regulasi pemerintah
Prabowo Subianto dan Anies Baswedan dinilai masih menjadi dua figur utama yang sulit tergeser dalam bursa calon presiden pada Pilpres 2029.
Sebelumnya, ormas Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan tahun ini akan menjadi partai politik ingin Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia.
WAKIL Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa merespons langkah Partai Gerakan Rakyat yang mengusung Anies Baswedan menjadi calon presiden pada Pilpres 2029.
MANTAN Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo hadir dalam pengukuhan guru besar,Prof. Zainal Arifin Mochtar dan pidatonya soal demokrasi
Founder Gerakan Turun Tangan, Anies Baswedan, menyampaikan gagasan dan pemikirannya di depan seribuan anak muda dalam gelaran Turun Tangan Festival 2025.
Diketahui Anies sebelumnya dalam acara Dialog Kebangsaan di Padang menyatakan bahwa negara tidak boleh salah fokus pada proyek mercusuar yang membebani rakyat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved