Headline
Pertemuan dihadiri Dubes AS dan Dubes Tiongkok untuk Malaysia.
Pertemuan dihadiri Dubes AS dan Dubes Tiongkok untuk Malaysia.
Masalah kesehatan mental dan obesitas berpengaruh terhadap kerja pelayanan.
SISTEM ganjil-genap akan ditiadakan mulai Senin (14/9),. Polisi masih menunggu keputusan resmi terkait kebijakan itu.
"Termasuk peniadaan ganjil-genap, kita menunggu keputusan resmi dari Pemda (pemerintah daerah)," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis (10/9.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberlakukan kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) secara ketat dan tanpa pelonggaran mulai pekan depan. Salah satu poin dalam kebijakan tersebut adalah peniadaan ganjil-genap.
Baca juga: Batasi Arus Manusia, Anies Koordinasi dengan Pemda Bodetabek
"Transportasi publik kembali dibatasi dengan ketat dan jam operasionalnya. Ganjil-genap untuk sementara ditiadakan," kata Anies di Gedung Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (9/9).
Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sebelumnya juga telah meniadakan kebijakan ganjil-genap. Yakni pada saat PSBB awal pandemi covid-19 hingga masa PSBB transisi.
Saat peniadaan ganjil-genap pada PSBB awal pandemi, kendaraan roda empat bebas melaju di jalanan Jakarta. Namun, pengendara yang melanggar aturan lalu lintas lainnya tetap ditindak.
Penindakan juga berlaku pada pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan helm, memasuki jalur Trans-Jakarta, melanggar marka jalan, dan menerobos lampu merah. Penilangan dilakukan dengan sistem elektronik atau e-TLE.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan kebijakan rem darurat. Artinya, Jakarta kembali ke masa PSBB awal.
Keputusan itu diambil setelah melihat angka kematian akibat covid-19 dan kapasitas tempat tidur yang makin sedikit di rumah sakit (RS) rujukan covid-19. Kebijakan disepakati dalam rapat antara Pemprov DKI dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 DKI Jakarta.
"Maka dengan melihat kedaruratan ini, tidak banyak pilihan lain kecuali rem darurat sesegera mungkin," kata Anies dalam konferensi pers, Rabu (9/9). (OL-1)
MANTAN gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyoroti masih lemahnya meritokrasi, pengisian jabatan masih dilakukan berdasarkan kedekatan atau koneksi bukan kompetensi
Tom Lembong dituntut pidana penjara selama 7 tahun dan denda Rp750 juta dengan ketentuan apabila denda tidak dibayarkan maka akan diganti (subsider) dengan pidana kurungan selama 6 bulan.
Dia menuturkan Presiden Prabowo selama hampir sembilan bulan masa jabatannya telah hadir dalam sejumlah forum penting internasional.
Anies Baswedan, eks Wakapolri Komjen (Purn) Oegroseno serta dua eks pimpinan KPK Laode M Syarif dan Saut Situmorang, Refly Harun hadir di sidang pleidoi Tom Lembong
Jika PPP ingin kembali eksis, sudah sewajarnya harus membuka diri dengan merangkul semua pihak
ANIES Baswedan turut menjadi salah satu tokoh ternama yang melayat Ibrahim Sjarief Assegaf. Sosok Ibrahim, suami Najwa Shihab meninggal dunia pada Selasa, (20/5) siang.
Puskeu Polri menerima penghargaan yang diberikan BPK RI atas komitmen dan kinerja dalam mewujudkan tata kelola keuangan Polri yang akuntabel dan transparan melalui aplikasi Puskeu PresisiĀ
POLISI menangkap lima orang terkait kasus pencurian kabel di pinggir Jalan Jampea Raya (samping pintu Tol Koja), Jakarta Utara.
KPK tengah menyelidiki dugaan aliran dana kepada aparat kepolisian terkait kasus korupsi proyek pembangunan jalan di Sumatera Utara.
KAPOLDA Metro Jaya Irjen Karyoto melantik lima pejabat utama (PJU) dan lima Kapolres di lingkungan Polda Metro Jaya, pada Senin (21/7).
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo meresmikan SMA Kemala Taruna Bhayangkara serta SMA Global Darussalam Academy di DI Yogyakarta.
Polisi dilempari botol dan suar asap dalam aksi protes di luar Bell Hotel, Epping, Essex. Hotel itu digunakan untuk menampung para pencari suaka.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved