Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KAMBOJA kembali menjadi sorotan internasional setelah pecahnya kembali pertempuran dengan Thailand sejak akhir pekan lalu. Konflik Thailand Kamboja tersebut memicu arus pengungsian besar-besaran, dengan ratusan ribu warga di kedua sisi perbatasan meninggalkan rumah mereka demi keamanan.
Pihak Thailand melaporkan bahwa sembilan tentaranya serta tiga warga sipil tewas akibat serangan Kamboja. Bangkok juga menuduh pasukan Kamboja terus melancarkan serangan menggunakan roket peluncur dan drone kamikaze, sementara Thailand membalas dengan pengerahan jet tempur. Hingga saat ini, belum ada laporan bahwa Kamboja menggunakan pesawat tempur dalam bentrokan tersebut.
Apakah pemerintahan Kamboja yang berbasis di Phnom Penh punya jet tempur?
Angkatan Udara Kamboja tidak memiliki jet tempur maupun pesawat pengebom. Hingga 2025, kekuatan udaranya hanya terdiri dari pesawat angkut dan helikopter utilitas, termasuk Mi-17 dan Z-9.
Pesawat paling modern yang mereka miliki adalah Airbus A320, pesawat angkut yang digunakan pemerintah untuk perjalanan luar negeri.
Pesawat ini disebut-sebut sebagai setara Air Force One versi negara Asia Tenggara tersebut, demikian dikutip National Interest.
Untuk transportasi berkapasitas lebih ringan, Kamboja mengoperasikan dua pesawat buatan Tiongkok, Xian MA60, yang dimanfaatkan untuk membawa pasukan, logistik dan bantuan kemanusiaan.
Selain itu, Angkatan Udara Kamboja juga mengandalkan pesawat turboprop Tiongkok Harbin Y-12 yang mampu mencapai daerah-daerah terpencil.
Ketiadaan pesawat tempur membuat Kamboja tidak memiliki kemampuan serangan udara-ke-udara maupun udara-ke-darat dalam menghadapi Thailand, demikian dilaporkan WION.
Selama ini, kekuatan militer Kamboja bertumpu pada sistem persenjataan darat, dengan sekitar 200 tank tempur dan 480 unit artileri, termasuk 460 peluncur roket.
Meski cukup signifikan untuk pertempuran darat, sistem tersebut tetap rentan terhadap superioritas udara Thailand dan tidak dilindungi oleh pertahanan udara memadai.
Tanpa armada jet tempur, Kamboja diprediksi akan menghadapi kesulitan besar untuk menandingi kekuatan udara Thailand yang memiliki jet tempur dan pesawat pengebom. (CNN/H-3)
Piala ASEAN 2026 diselenggarakan pada Juli sampai Agustus tahun ini dan tidak termasuk dalam FIFA match day.
Piala ASEAN 2026 akan berlangsung di luar agenda FIFA match day, sehingga klub-klub Eropa kemungkinan besar tidak akan melepas para pemain timnas Indonesia.
Indonesia bukan lagi tim yang takut mendominasi penguasaan bola. Dengan "The Herdman Way", Garuda kini memiliki alat tempur yang modern: kecepatan, tekanan tinggi.
Berada satu grup dengan Vietnam selalu menghadirkan tensi tinggi. Sebagai juara bertahan edisi 2024, Vietnam tetap menjadi batu sandungan utama. Namun, bagi Indonesia.
EMPAT warga Desa Galanggang, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, ditangkap lantaran berperan sebagai operator customer service (CS) situs judi online (judol) yang terhubung ke Kamboja.
Setelah kepulangan korban, Pemkab Tasikmalaya juga melakukan pendampingan hingga pemulihan korban.
Menlu Thailand menilai deklarasi damai Thailand-Kamboja versi Trump dibuat tergesa-gesa, sementara bentrokan berlanjut dan klaim gencatan senjata dibantah AS.
Tiongkok ikut berperan dalam meredakan konflik Thailand dan Kamboja yang kembali meningkat di kawasan
ASEAN menyerukan deeskalasi total dan penghentian perseteruan Thailand-Kamboja setelah pertemuan khusus Menlu ASEAN di Kuala Lumpur.
Thailand dan Kamboja sepakat melanjutkan pembicaraan gencatan senjata pada 24 Desember dalam kerangka Komite Perbatasan Umum.
Thailand dan Kamboja belum mencapai kesepakatan gencatan senjata dalam pertemuan para menteri luar negeri ASEAN yang digelar di Malaysia pada Senin (22/12).
Bentrokan bersenjata di perbatasan Thailand-Kamboja hingga Senin 22 Desember menewaskan puluhan orang, termasuk tentara dan warga sipil.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved