Headline
Putusan MK dapat memicu deadlock constitutional.
PARA pemimpin Barat, Rabu (16/11), berusaha meredakan ketakutan bahwa rudal yang mendarat di Polandia bisa meningkatkan ketengangan dengan Rusia setelah menyebut rudal itu kemungkinan adalah rudal antipesawat milik Ukraina yang melenceng.
Amerika Serikat (AS) mendukung penilaian Warsawa itu yang menyebut rudal yang mendarat di Polandia itu kemungkinan ditembakkan oleh Ukraina.
"Kami tidak memiliki apa pun untuk membantah penilaian awal Presiden (Andrzej) Duda bahwa rudal itu kemungkinan adalah bagian dari sistem pertahanan udara Ukraina," ujar Gedung Putih dalam sebuah pernyataan.
Baca juga: Klarifikasi Rusia Perkuat Bukti Ukraina Ingin Perkeruh Suasana
Warsawa dan NATO mengatakan rudal itu kemungkinan adalah bagian dari sistem pertahanan udara Ukraina yang ditembakkan untuk mengantisipasi serangan udara Rusia.
Meski begitu, mereka tetap menyalahkan Moskow karena memulai konflik dengan Ukraina.
Dua orang tewas, Selasa (15/11) ketika setidaknya satu rudal menghanyam sebuah desa di Polandia, yang berada dekat perbatasan Ukraina, saat Rusia melancarkan serangan bom untuk menghancurkan infrastruktur sipil di Ukraina.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky membantah asesmen itu dan bersikeras bahwa rudal yang mendarat di Polandia itu adalah milik Rusia.
"Saya tidak ragu bahwa rudal itu bukan milik kami. Kami yakin bahwa itu rudal Rusia berdasarkan laporan militer kami," tegas Zelensky.
Karenanya, Zelensky minta agar Ukraina dilibatkan dalam penyelidikan terkait rudal tersebut. (AFP/OL-1)
PRESIDEN Rusia Vladimir Putin menyatakan kesiapan untuk melanjutkan putaran ketiga pembicaraan damai dengan Ukraina. Kemungkinan pertemuan digelar di Istanbul, Turki.
PRESIDEN Rusia Vladimir Putin membuka peluang bertemu dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump di tengah upaya Moskow melanjutkan proses negosiasi damai dengan Ukraina.
Presiden Rusia Vladimir Putin menegaskan peningkatan belanja pertahanan oleh NATO bukanlah ancaman bagi negaranya.
KOMISI Eropa memperpanjang sanksi terhadap Rusia sebagai respons atas aneksasi ilegal wilayah Krimea dan kota Sevastopol hingga 23 Juni 2026.
Ukraina dan Rusia menyelesaikan tahap akhir dari kesepakatan pertukaran jenazah prajurit yang gugur dalam perang.
Wacana soal pemotongan bantuan militer dapat melemahkan semangat warga Ukraina yang tengah berjuang di garis depan.
PRESIDEN Rusia Vladimir Putin menyatakan kesiapan untuk melanjutkan putaran ketiga pembicaraan damai dengan Ukraina. Kemungkinan pertemuan digelar di Istanbul, Turki.
PRESIDEN Rusia Vladimir Putin menyatakan kesiapan Moskow untuk menggelar pertemuan dengan Presiden AS Donald Trump sekaligus melanjutkan putaran ketiga perundingan damai dengan Ukraina.
KERJA sama antara Moskow dan Teheran dalam pengembangan nuklir damai sepenuhnya sah dan akan terus berlanjut.
WAKIL Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Yuliot mengungkapkan pemerintah Indonesia tengah mengkaji tawaran impor minyak mentah dan gas alam cair (LNG) dari Rusia.
Di KTT NATO, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menekankan pentingnya hubungan Eropa-AS di bawah Trump untuk mengalahkan Rusia.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved