Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH Arab Saudi akan mulai menerima jemaah asing yang sudah divaksin untuk ibadah umrah. Media pemerintah pada Minggu (8/8) mengumumkan hal tersebut setelah penutupan perbatasan akibat pandemi virus korona selama 18 bulan.
Dikutip dari AFP, Saudi Press Agency melaporkan, pihak berwenang di kementerian yang bertanggung jawab untuk mengoordinasikan jemaah asing, yang mulai secara bertahap menerima permintaan umrah dari berbagai negara di dunia mulai Senin (9/8).
Pandemi covid-19 sangat mengganggu ibadah haji dan umrah, yang biasanya merupakan penghasil pendapatan utama bagi kerajaan - di waktu normal. Pelaksanaan ibadah tersebut menghasilkan sekitar $ 12 miliar (10,3 miliar euro) setiap tahun bagi Saudi.
Sebelum pengumuman tersebut, hanya jemaah yang diimunisasi yang tinggal di Arab Saudi yang memenuhi syarat untuk izin umrah. Ibadah haji telah dilakukan dalam cakupan yang diperkecil sejak pandemi dimulai.
Setiap jemaah asing harus diimunisasi dengan vaksin yang diakui Saudi dan setuju untuk menjalani karantina, kata laporan SPA, mengutip wakil menteri Saudi Abdulfattah bin Sulaiman Mashat.
Dikutip dari Malay Mail, dengan kapasitas yang akan meningkat menjadi 2 juta jemaah dari 60.000 jemaah per bulan, Mekah dan Madinah akan mulai menyambut pengunjung dari luar negeri ke masjid mereka dengan tetap melakukan tindakan pencegahan covid-19.
Seorang pejabat di Kementerian Haji dan Umrah mengatakan jemaah dalam dan luar negeri harus menyertakan sertifikat vaksinasi covid-19 resmi bersama dengan dokumen permohonan umrah mereka.
Jemaah yang sudah divaksin yang berasal dari negara-negara yang masuk dalam daftar larangan masuk Saudi, harus dikarantina secara institusional pada saat kedatangan.
Riyadh telah menghabiskan miliaran untuk mencoba membangun industri pariwisata dari awal, sebagai bagian dari upaya untuk mendiversifikasi ekonominya yang bergantung pada minyak.
Pemerintah telah mempercepat upaya vaksinasi nasional saat bergerak untuk menghidupkan kembali pariwisata dan sektor lain yang dilanda pandemi, seperti kompetisi olahraga dan ekstravaganza hiburan.
Vaksinasi wajib bagi siapa pun yang ingin memasuki instansi pemerintah dan swasta, termasuk lembaga pendidikan dan tempat hiburan, serta menggunakan transportasi umum.
Arab Saudi telah mencatat hampir 532.000 kasus virus korona dan lebih dari 8.300 kematian. (AFP/Malay Mail/OL-13)
Baca Juga: Kemenag-Kedubes Saudi Bahas Penyelenggaraan Umrah 1443 H
Donald Trump mendesak Teheran segera berunding untuk mencapai kesepakatan baru terkait senjata nuklir atau bersiap menghadapi serangan dari AS.
PUTRA Mahkota Saudi Mohammed bin Salman mengatakan kerajaan tidak akan mengizinkan wilayah udaranya atau wilayah teritorialnya digunakan untuk aksi militer apa pun terhadap Iran.
Ustaz Zakaria menekankan bahwa aturan di Tanah Haram bukan untuk membatasi jemaah, melainkan menjaga ketertiban dan kekhusyukan ibadah.
Mengenal budaya 'Hafawah' Arab Saudi. Mengapa melayani tamu adalah seni dari hati bagi masyarakatnya?
Presiden Donald Trump membentuk Board of Peace untuk perdamaian Gaza. Indonesia, Saudi, hingga Turki resmi bergabung, sementara Putin masih mempertimbangkan.
Menhaj menjelaskan alasan petugas haji 2026 dilatih semi-militer. Fokus pada disiplin, kesiapan fisik-mental, dan tantangan medan di Arab Saudi.
Influenza atau yang lebih akrab dikenal sebagai flu sering kali dianggap remeh sebagai gangguan pernapasan biasa.
Daya tular campak cukup tinggi, mirip dengan covid-19. Seseorang yang terinfeksi dapat menularkan virus selama 4 hari sebelum dan sesudah gejala muncul.
Jemaah haji perlu memahami manfaat kesehatan jangka panjang dari vaksinasi, bukan sekadar memenuhinya sebagai syarat administrasi.
Data Kementerian Agama menunjukkan bahwa lebih dari 22% jemaah haji Indonesia pada 2025 merupakan kelompok lansia, dan mayoritas membawa penyakit komorbid.
Orang yang hidup dengan HIV (ODHA) memiliki risiko lebih tinggi terkena infeksi menular seksual (IMS). Selain berdampak langsung pada kesehatan.
Dalam kondisi hujan, tingkat kelembapan tinggi, dan suhu tinggi, melakukan aktivitas fisik di tempat terbuka meningkatkan peluang terserang penyakit.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved