Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Polisi Tindak Tegas Pihak yang Manfaatkan Pandemi Covid-19 

Rahmatul Fajri
05/7/2021 23:37
Polisi Tindak Tegas Pihak yang Manfaatkan Pandemi Covid-19 
Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Rusdi Hartono(MI/Andri widiyanto)

POLRI akan menindak tegas pihak-pihak yang mencoba memancing di air keruh atau memanfaatkan situasi pandemi covid-19 untuk kepentingan pribadi.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono mengungkapkan, pandemi covid-19 membuat situasi dan kondisi menjadi serba sulit. Maka dari itu, ia berharap tidak ada oknum yang membuat keadaan semakin buruk. 

"Yakini, Polri akan tindak tegas terhadap perilaku yang tidak bertanggungjawab dalam situasi sulit seperti ini," kata Rusdi dalam konferensi pers virtual Satgas Covid-19, Jakarta, Senin (5/7).

Baca juga : Antisipasi Penimbunan Obat Covid-19, Pemerintah Segera Gelar Razia

Rusdi menjelaskan, tindakan tegas akan diberikan kepada pihak yang melanggar protokol kesehatan, menimbun atau menaikan harga obat-obatan dan alat kesehatan yang dibutuhkan untuk menangani pasien covi-19. 

Rusdi menambahkan, aparat kepolisian terus memantau perkembangan informasi mengenai ketersediaan obat-obatan dan alat kesehatan, seperti tabung oksigen. Ia mengatakan jika ditemukan hal yang ganjal, maka pihaknya segera menindak oknum tersebut.

"Polri lakukan aktivitas deteksi intensif terhadap berbagai informasi dan isu yang berkembang di masyarakat dan tentunya menyiapkan langkah antisipasinya. Tentunya menjadi perhatian Polri bagimana isu itu bisa ditanggulangi," tutup Rusdi. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik