Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Nicke Tetap Dirut Pertamina, Erick Thohir: Pilihan Terbaik

M. Iqbal Al Machmudi
12/6/2020 15:14
Nicke Tetap Dirut Pertamina, Erick Thohir: Pilihan Terbaik
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati bersiap mengikuti rapat dengan Komisi VII DPR RI.(Antara/Puspa Perwitasari)

MENTERI Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, mengungkapkan alasan terpilihnya kembali Nicke Widyawati sebagai Direktur Utama PT Pertamina (Persero). Menurutnya, sosok Nicke masih tepat untuk memimpin BUMN energi tersebut.

"Saya rasa pertimbangannya Bu Nicke masih pilihan terbaik. Beberapa tugas yang diberikan bisa berjalan semua," kata Erick dalam konferensi pers virtual, Jumat (12/6).

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), Erick menghapus separuh jajaran direksi Pertamina, yakni dari sebelas direksi menjadi enam direksi.

Baca juga: Separuh Direksi Pertamina Dipangkas

Adapun enam direksi yang tersisa, yaitu Direktur Utama tetap dijabat Nicke Widyawati, posisi Direktur Penunjang Bisnis dipegang Haryo Yunianto dan Direktur Keuangan diduduki Emma Sri Martini.

Selanjutnya, Direktur Sumber Daya Manusia dijabat Koeshartanto, Direktur Logistik dipegang Mulyono dan Direktur Strategi dijabat Iman Rachman.

"Kalau kita lihat apa yang terjadi di Pertamina, nanti ada holding tetapi bukan super holding. Nah, holding itu direksinya harus ada enam, tidak kebanyakan," pungkas Erick.

Baca juga: Pertamina Sulap Lapangan Bola Jadi RS Darurat Covid-19

"Yakni, ada dirut, ada finance, human capital, corporate service dan lainnya," imbuhnya.

Erick menekankan perombakan direksi terjadi jika bersikap tidak profesional. Dalam hal ini, mempertimbangkan aspek performa dan kinerja.

"Saya mau klarifikasi. Jadi tidak semua dirut yang diangkat menteri sebelumnya, (akan) saya ganti. Itu bukan kepemimpinan saya. Sehingga, saya utamakan kepemimpinan di BUMN harus ada KPI (Key Performance Index)," tandas Erick.(OL-11)

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya