Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
BANDAR udara (bandara) ialah pintu gerbang suatu negara. Seperti halnya pelabuhan, peran bandara vital sebagai pintu pelintasan manusia dari berbagai bangsa. Oleh karena itu, pengawasan maupun screening di bandara di mana pun di dunia selalu ketat. Ada beragam alat detektor, kamera pengawas, dan pemeriksaan berlapis. Orang tidak bisa seenaknya melintas keluar-masuk di suatu negara. Karena itu, selain petugas imigrasi dan bea cukai, di bandara perlu ada polsek bahkan polres khusus. Itu semata-mata demi menjaga keamanan di objek vital tersebut.
Di masa pandemi covid-19, peran bandara makin krusial. Apalagi penyakit itu menular antarmanusia. Kesigapan untuk mengantisipasi penyebaran virus yang telah menjangkiti hampir seluruh negara itu salah satunya dilakukan di bandara, selain tentunya di pelabuhan dan pos wilayah perbatasan. Dari pintu-pintu itulah virus berpotensi menular antarbangsa.
Ironisnya, di situasi genting ini, ada saja orang yang memanfaatkan celah di pintu tersebut untuk meraup keuntungan pribadi, seperti yang terjadi di Bandara Kualanamu, Medan, dan Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, baru-baru ini. Di Soekarno-Hatta, Polda Metro meringkus tujuh warga negara India dan empat warga negara Indonesia dalam kasus pelanggaran karantina kesehatan. Pengungkapan itu bermula saat penerbangan pesawat carter Air Asia QZ 988 dari Chenai, India, tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada 21 April lalu. Di pesawat itu terdapat 132 penumpang. Namun, setelah dilacak, ternyata ada beberapa penumpang yang tidak mengikuti proses karantina.
Mereka bisa lolos karena dibantu sejumlah petugas bandara tersebut dengan membayar sejumlah uang. Padahal, di negara mana pun, proses karantina mutlak perlu dilakukan terhadap warga asing yang berkunjung, sebagai salah satu syarat protokol kesehatan.
Peristiwa tidak kalah memalukan dan bikin kita geram dan geleng-geleng kepala juga terjadi di Bandara Kualanamu. Sebanyak enam petugas di tempat pelayanan rapid test antigen kini tengah diperiksa Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Krimsus) Polda Sumut lantaran menggunakan alat kesehatan bekas pakai. Seperti kita tahu, tes itu penting sebagai syarat seseorang melakukan perjalanan. Apa jadinya jika alat yang digunakan tidak steril?
Kita tentu mengecam dua kasus tersebut dan mendukung langkah-langkah aparat untuk mengusutnya. Tindakan mereka sungguh keterlaluan. Di tengah bangsa ini sedang bersusah payah mengatasi pandemi, mereka hanya memikirkan perut sendiri tanpa memikirkan keselamatan orang lain. Pelanggaran protokol kesehatan tersebut sangat membahayakan keselamatan masyarakat. Wajar jika Jaksa Agung marah dan memerintahkan agar kedua kasus ini diusut tuntas dan kalau perlu, dihukum maksimal untuk memberikan efek jera.
Melalui forum ini, kita juga tidak bosan-bosannya mengingatkan bahwa kedisiplinan menjalankan protokol kesehatan ialah kunci dalam memerangi pandemi. Kita bisa lihat bagaimana negara-negara yang lalai menerapkan hal ini harus menanggung akibatnya, salah satunya India yang kini diterpa lonjakan kasus baru. Disiplin menjalankan prokes tidak hanya dilakukan masyarakat umum, tetapi juga aparat di lapangan yang bertugas mengawasi. Mustahil kedisiplinan bisa tegak jika mentalitas aparatnya sendiri loyo.
Korupsi tersebut adalah gejala dari penyakit sistemik yang belum juga disembuhkan, yakni politik berbiaya tinggi.
PEMBERANTASAN korupsi di Republik ini seolah berjalan di tempat, bahkan cenderung mundur.
PERTENGAHAN minggu ini, satu lagi kebijakan agresif Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mulai berlaku. Mulai 21 Januari, Trump menghentikan proses visa dari 75 negara.
PASAR keuangan Indonesia sedang mengirimkan sinyal bahaya. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus mengalami tekanan hebat sejak pergantian tahun.
SECERCAH harapan tentang akan hadirnya undang-undang tentang perampasan aset kembali datang.
TATANAN dunia yang selama puluhan tahun menjadi fondasi hubungan antarnegara kini berada dalam ujian terberat sejak berakhirnya Perang Dunia II.
POINT of no return, alias maju terus meski tantangan dan risiko yang akan dihadapi sangat besar.
KEBEBASAN berekspresi yang dilindungi oleh konstitusi menghadapi tantangan serius akhir-akhir ini.
BELUM dua pekan menjalani 2026, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah dua kali unjuk taring.
KABAR yang dinanti-nanti dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tentang penetapan tersangka kasus dugaan korupsi kuota haji tambahan 2024 akhirnya datang juga.
HAKIM karier dan hakim ad hoc secara esensial memiliki beban dan tanggung jawab yang sama.
Meski berdalih memberikan rasa aman kepada jaksa, kehadiran tiga personel TNI itu justru membawa vibes intimidasi bagi masyarakat sipil di ruang sidang tersebut.
SERANGAN Amerika Serikat (AS) ke Venezuela bukan sekadar eskalasi konflik bilateral atau episode baru dari drama panjang Amerika Latin.
DI awal tahun ini, komitmen wakil rakyat dalam memperjuangkan pemberantasan korupsi sejatinya dapat diukur dengan satu hal konkret
DALAM sebuah negara yang mengeklaim dirinya demokratis, perbedaan pendapat sesungguhnya merupakan keniscayaan.
REKONSTRUKSI dan rehabilitasi pascabencana di Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara kembali menempatkan negara pada ujian penting.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved