Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Tiongkok akan Luncurkan Wahana ke Mars

Budi Ernanto
01/7/2020 21:15
Tiongkok akan Luncurkan Wahana ke Mars
Ilustrasi peluncuran wahana menuju luar angkasa.(AFP/DAVID MCNEW)

TIONGKOK berencana untuk meluncurkan wahananya sendiri ke Mars pada akhir bulan ini.

Wahana bernama Tianwen-1 Mars diagendakan meluncur ke luar angkasa dari Hainan, pulau yang ada di selatan Tiongkok. Berdasarkan keterangan Xichang Satellite Launch Centre, waktu peluncuran antara 20-25 Juli.

Wacana itu merupakan misi perjalanan antarplanet pertama yang akan dilakukan oleh Tiongkok yang tak ingin kalah dari Amerika Serikat yang lebih dulu mendominasi di luar angkasa.

Xichang Satellite Launch Centre mengatakan Tianwen-1 akan mengumpulkan beberapa sampel materi yang ada di permukaan Mars jika tiba di planet tersebut sesuai rencana pada Februari 2021.

Baca juga: Astaga, di Planet Mars Ternyata Ada Gunung Api Aktif

Adapun Tianwen-1 bukan wahana pertama yang dibuat oleh Tiongkok. Sebelumnya ada Yutu-2 yang memiliki misi mendarat di sisi paling belakang Bulan pada 2019.

Kemudian juga ada Chang'e yang juga direncanakan meluncur ke Bulan tahun ini. Tiongkok juga tengah membangun stasiun ruang angkasa yang diperkirakan rampung pada 2022. (AFP/R-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya