Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Pulih dari Cedera, Waldemar Anton Siap Bela Borussia Dortmund Kontra Eintracht Frankfurt

Basuki Eka Purnama
05/1/2026 11:08
Pulih dari Cedera, Waldemar Anton Siap Bela Borussia Dortmund Kontra Eintracht Frankfurt
Bek Borussia Dortmund Waldemar Anton(AFP/UWE KRAFT)

KABAR baik menghampiri Borussia Dortmund menjelang laga krusial pekan ke-16 Bundesliga 2025/2026. Bek tengah andalan mereka, Waldemar Anton, memastikan dirinya telah pulih sepenuhnya dan siap kembali merumput saat bertandang ke markas Eintracht Frankfurt di Stadion Deutsche Bank Park, Sabtu (10/1) dini hari WIB.

Sebelumnya, pemain berkebangsaan Jerman tersebut terpaksa menepi sejak pertengahan Desember 2025 akibat cedera hamstring. 

Cedera itu membuat Anton absen dalam dua pertandingan terakhir Die Borussen. Namun, melalui proses rehabilitasi yang intensif, Anton kini sudah siap kembali bergabung dalam sesi latihan tim dalam beberapa hari ke depan.

"Saya merasa baik-baik saja. Saya bekerja keras di waktu luang dan mengikuti program rehabilitasi yang cukup berat. Saya berhasil kembali dengan baik dan kini sudah pulih kembali," ujar Anton sebagaimana dikutip dari laman resmi klub.

Kembalinya pemain berusia 29 tahun ini menjadi suntikan tenaga yang sangat dibutuhkan Dortmund. Mengingat persaingan menuju gelar juara yang semakin ketat, 

Anton menargetkan dirinya bisa tampil konsisten dan terhindar dari cedera sepanjang 2026. Ia juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas tim, terutama dalam menjaga konsentrasi hingga peluit panjang dibunyikan.

Menurut Anton, salah satu pekerjaan rumah terbesar Dortmund saat ini adalah meminimalisir kesalahan di fase akhir pertandingan. Ia menyoroti tren negatif tim yang kerap kehilangan poin akibat kebobolan di menit-menit akhir.

"Tentu saja, kami masih memiliki beberapa hal yang perlu dan harus kami benahi. Kondisi fisik semua pemain sangat, sangat baik. Mudah-mudahan kami tidak perlu terlalu banyak fokus pada aspek itu, dan bisa lebih berkonsentrasi pada elemen taktik serta situasi bola mati. Hal-hal seperti itu bisa dikerjakan dengan baik ketika Anda memiliki suasana tim yang positif," tuturnya.

Laga melawan Frankfurt merupakan momentum penting bagi Dortmund untuk memangkas jarak dengan sang pemuncak klasemen, Bayern Muenchen. 

Saat ini, Dortmund bertengger di posisi kedua dengan raihan 32 poin dari 15 laga, tertinggal sembilan angka dari Bayern. Sementara itu, Eintracht Frankfurt mengintai di peringkat ketujuh dengan koleksi 25 poin.

Anton berharap timnya mampu menjaga tren positif ini hingga memasuki bulan Maret 2026, periode yang ia yakini akan menjadi titik penentu siapa yang akan keluar sebagai kampiun Bundesliga musim ini. (Ant/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya