Liverpool Bahas Perpanjangan Kontrak Jarell Quansah dan Ibrahima Konate

Basuki Eka Purnama
07/10/2024 10:55
Liverpool Bahas Perpanjangan Kontrak Jarell Quansah dan Ibrahima Konate
Duet bek Liverpool Ibrahima Konate (kiri) dan Jarell Quansah saat tampil di laga Liga Europa melawan Union Saint-Gilloise, 5 Oktober 2023 lalu.(AFP/Oli SCARFF)

LIVERPOOL dilaporkan telah memulai pembicaraan perpanjangan kontrak dengan dua pemain andalan mereka, Jarell Quansah dan Ibrahima Konate.

Klub Liga Primer Inggris itu telah memasuki tahap lanjut dalam pembicaraan kontrak dengan Quansah sementara dengan Konate, pembicaraan baru memasukit ahap awal.

Quansah meneken kontrak 4 tahun dengan Liverpool pada 2023. Bek timnas Inggris U-21 itu menembus skuat utama the Reds pada musim lalu. Dia tampil di 33 laga untuk Liverpool pada musim lalu.

Baca juga : Konate Minta Liverpool Rekrut Pemain Ini

Liverpool juga berencana memperpanjang kontrak Konate, yang masih menyisakan dua tahun dalam kontraknya.

Bek Prancis berusia 25 tahun itu meneken kontrak 5 tahun kala didatangkan dari RB Leipzih pada 2021.

Konate sukses mempertahankan posisinya di jantung pertahanan Liverpool di bawah kendali pelatih baru Arne Slot.

Liverpool juga dikabarkan berencana menawarkan perpanjangan kontrak untuk Virgil van Dijk, Trent Alexander-Arnold, dan Mohamed Salah.

Ketiga pemain utama itu memasuki tahun terakhir kontrak mereka besama Liverpool. (mirror/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya