Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Inter Tidak Terpengaruh Rumor Hengkangnya Conte

Akmal Fauzi
04/8/2020 18:30
Inter Tidak Terpengaruh Rumor Hengkangnya Conte
Antonio Conte(AFP/MARCO BERTORELLO)

Inter Milan akan berhadapan dengan Getafe di babak 16 besar Liga Europa 2019/20, Kamis (6/8) di Veltins-Arena Gelsenkirchen, Jerman.

Di atas kertas, Inter lebih difavoritkan menang. Hanya saja, Inter juga sedikit diragukan. Isu-isu miring seputar masa depan sang pelatih Antonio Conte adalah penyebabnya.

Namun, Conte menepis rumor tersebut dan tetap berkomitmen untuk melanjutkan proyek tiga tahun bersama Inter Milan. Conte yang baru semusim membesut Inter sukses mengantarkan tim itu finis di urutan kedua Serie A.

Baca juga: Inter Milan di Ambang Dapatkan Sanchez Secara Gratis

Terlepas dari persoalan itu, Inter Milan dalam kondisi baik berkat tiga kemenangan berturut-turut untuk mengakhiri musim di Serie A.

Dalam daftar 22 pemain utama yang akan memperkuat Inter melawan Getafe, ada nama Alexis Sanchez. Selain Sanchez, para pemain inti andalan Antonio Conte seperti Milan Skriniar, Romelu Lukaku, dan Lautaro Martinez juga masuk skuad Inter. (Sportsmole/OL-14)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bude
Berita Lainnya