Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Bertemu Prabowo, Dasco Laporkan Perkembangan Pemulihan Bencana Sumatra

Rahmatul Fajri
03/1/2026 18:29
Bertemu Prabowo, Dasco Laporkan Perkembangan Pemulihan Bencana Sumatra
Ilustrasi pertemuan Sufmi Dasco Ahmad dengan Presiden Prabowo Subianto.(Dok. Antara)

WAKIL Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad bertemu Presiden Prabowo Subianto di kediaman dinas Presiden di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan, Jumat (2/1/2026). Dasco mengungkapkan dirinya memberikan laporan terbaru dan perkembangan pemulihan bencana Sumatra di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat. 

"Diterima Oleh Presiden Prabowo ditemani Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Luar Negeri Sugiono, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya dan Kasepri Rizky Irmansyah 
Sebagai Ketua Satgas Pemulihan Pascabencana DPR RI terkait rekonstruksi & rehabilitasi 3 provinsi di Sumatra, saya memberikan update dan laporan perkembangan yang ada kepada Presiden Prabowo," kata Dasco melalui keterangannya, Sabtu (3/1/2026).

Dasco mengatakan Satgas Pemulihan Pascabencana DPR RI akan memastikan proses pemulihan berjalan dengan semaksimal mungkin. Ia juga mengatakan pihaknya akan memastikan kolaborasi dan koordinasi dengan seluruh stakeholder pendukung mulai dari kementerian, lembaga dan pemerintah daerah berjalan dengan baik dan efektif.

Sementara itu, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya menyatakan Presiden Prabowo Subianto menerima laporan dari Dasco mengenai langkah-langkah pemulihan dan rehabilitasi untuk tiga provinsi di Sumatera yang terdampak banjir bandang dan longsor.

"Dalam pertemuan tersebut dibahas laporan Prof. Dasco sebagai Ketua Satgas Pemulihan Pascabencana dari DPR RI terkait Rekonstruksi dan Rehabilitasi Tiga Provinsi di Sumatera; penugasan khusus awal tahun dari Bapak Presiden untuk masing-masing peserta pertemuan," kata Teddy.

Meski demikian, Teddy tidak mengungkap lebih lanjut laporan yang disampaikan Dasco kepada Presiden Prabowo. (H-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya