Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
SENGKARUT yang melanda PDIP setelah Hasto Kristiyanto ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan KPK dalam perkara dugaan suap penggantian antarwaktu (PAW) Harun Masiku dinilai sebagai senjata makan tuan.
Peneliti Pusat Studi Anti Korupsi (Saksi) Universitas Mulawarman, Kalimantan Timur, Herdiansyah Hamzah menjelaskan, proses hukum itu muncul karena PDIP sendiri menjadi partai terdepan dalam upaya melemahkan KPK lewat revisi UU KPK saat Presiden Joko Widodo masih berkuasa.
"PDIP sendiri adalah partai yang berada pada barisan depan melemahkan KPK, ya, justru sekarang senjata makan tuan," ujarnya kepada Media Indonesia, Jumat (21/2).
"Dia melahirkan KPK semacam model seperti sekarang, justru berbalik arah, menikam PDIP sendiri yang membangun KPK semacam ini," sambung Herdiansyah.
Bagi Herdiansyah, tindakan Hasto yang menantang KPK untuk memeriksa keluarga Jokowi tak lebih dari maling teriak maling. Pasalnya, saat PDIP masih mesra dengan Jokowi, hal tersebut tidak akan terjadi. Desakan Hasto itu disampaikan usai dirinya ditahan oleh KPK pada Kamis (20/2).
Menurutnya, Hasto dapat saja mengungkap sejumlah kasus yang menyeret keluarga Jokowi sejak jauh-jauh hari, misalnya dugaan gratifikasi Kaesang Pangerep selaku putra bungsu Jokowi maupun dugaan penggunaan bantuan sosial untuk memenangkan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka pada kampanye Pilpres 2024.
"Kenapa Hasto baru bernyanyi sekarang ketika dia ditetapkan sebagai tersangka? Ini kan ibaratnya maling teriak maling ya," kata Herdiansyah. (H-3)
PDI Perjuangan berupaya menekan biaya politik melalui semangat gotong royong dan aturan internal partai.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, menegaskan sikap partainya yang menolak wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) melalui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
PDI Perjuangan (PDIP) memberikan perhatian serius terhadap ancaman bencana ekologis yang melanda berbagai wilayah Indonesia, khususnya bencana Sumatra.
KETUA Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengajak seluruh kader partainya untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam di wilayah Sumatra dan Aceh.
PDI Perjuangan (PDIP) mengeluarkan desakan kuat kepada pemerintah untuk memperbaiki manajemen penanggulangan bencana di Indonesia.
Jamaluddin membacakan bahwa hak kedaulatan rakyat dalam menentukan pemimpin di daerah tidak boleh diganggu gugat demi menjaga legitimasi pemerintahan.
Aparatur desa yang mendapatkan jabatan melalui skema pemerasan cenderung akan terjebak dalam pola pikir balik modal.
Praktik lancung Bupati Pati Sudewo bermula saat Pemerintah Kabupaten Pati mengumumkan rencana perekrutan perangkat desa untuk Maret 2026.
Asep menjelaskan salah satu tugas dari Tim 8 adalah menghubungi para kepala desa di wilayah masing-masing untuk mengumpulkan uang dari para calon perangkat desa.
SETELAH OTT KPK, Bupati Pati Sudewo kini ditetapkan sebagai tersangk kasus dugaan pemerasan. KPK turut menyita uang senilai Rp2,6 miliar.
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Bupati Pati Sudewo (SDW) sebagai tersangka kasus pemerasan dalam pengisian jabatan calon perangkat desa (caperdes).
OTT yang kembali dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap sejumlah kepala daerah dinilai mencerminkan persoalan struktural dalam sistem pemerintahan daerah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved