Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Pertemuan Jokowi dan Megawati tidak Berkaitan dengan Deklarasi NasDem

Yakub Pryatama Wijayaatmaja
09/10/2022 17:50
Pertemuan Jokowi dan Megawati tidak Berkaitan dengan Deklarasi NasDem
Presiden Joko Widodo berbincang dengan Ketua Umum PDIP Megawati Sukarno Putri beberapa waktu lalu.(MI/Panca Syurkani.)

SEKRETARIS Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menuturkan bahwa pertemuan Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum Partai PDIP tidak ada relevansinya dengan deklarasi yang dilakukan Partai NasDem. Diketahui, Megawati dan Jokowi berjumpa di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (8/10).

"Pertemuan kemarin tidak ada kaitan dengan deklarasi Partai NasDem," tutur Hasto saat ditemui di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Minggu (9/10). "Memang sudah direncanakan secara periodik Bu Mega dengan Pak Jokowi," ungkapnya.

Hasto menyebut pertemuan Jokowi dengan Megawati sengaja digelar di Istana Batu Tulis karena memiliki histori di antara keduanya. Keduanya bertemu di Batu Tulis ketika Jokowi dipersiapkan Megawati untuk menjadi capres.

"Punya histori kepemimpinan pak Jokowi, sangat kuat, suasana kebatinan itu yang ambil terhadap persoalan bangsa dan negara," tuturnya.

Terkait capres-cawapres yang bakal diusung PDIP untuk 2024, Hasto menyebut seluruh kewenangan ada di tangan Megawati. "PDIP tidak mencalonkan untuk berburu efek ekor jas. Kami mencalonkan pemimpin terhadap kesadaran masa depan karena menjadi pemmpin bangsa tidak ringan," paparnya.

"Jadi sabar saja. Saya juga kemarin tanya Bu Mega, 'Bu bagaimana pembahasan capres cawapres?' Ibu jawab, 'Sabar saja, tunggu momentumnya,'" tandasnya. (OL-14)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik