Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPALA Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen Suharyanto meminta tambahan dukungan personel TNI dan Polri untuk mempercepat penanganan pascabencana di Provinsi Aceh. Permohonan tersebut disampaikan langsung kepada Presiden Prabowo Subianto guna mengoptimalkan pemulihan di wilayah yang masih terisolasi material banjir.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengungkapkan bahwa permintaan tambahan pasukan tersebut didasari oleh kondisi lapangan di Aceh yang masih memerlukan penanganan fisik skala besar, terutama pembersihan sisa material bencana.
“Kepala BNPB melaporkan dan meminta tambahan personel baik TNI maupun Polri, khususnya di beberapa wilayah di Aceh yang masih banyak tergenang lumpur,” ujar Prasetyo Hadi di Bandara Internasional Minangkabau, Padang, Kamis (18/12).
Prasetyo merinci, beberapa wilayah di Serambi Mekkah yang saat ini memerlukan perhatian ekstra dan penanganan intensif adalah Kabupaten Aceh Tamiang serta Aceh Timur. Di dua wilayah tersebut, endapan lumpur dilaporkan masih menghambat aktivitas warga dan akses logistik.
Laporan strategis ini disampaikan Letjen Suharyanto saat mendampingi Presiden Prabowo meninjau lokasi terdampak bencana di Sumatra Barat. Selain Aceh, BNPB juga melaporkan potret penanganan bencana secara menyeluruh di wilayah Sumatra lainnya.
“Dalam perjalanan, Bapak Presiden mendapatkan laporan dari Kepala BNPB. Tidak hanya terkait penanganan bencana di Sumatera Barat, tetapi juga perkembangan penanganan banjir di Sumatera Utara maupun Provinsi Aceh,” pungkas Prasetyo. (Bob/P-2)
Pengamat kepolisian Bambang Rukminto menyoroti kasus Bripda Muhammad Rio, mantan personel Satuan Brimob Polda Aceh, yang diketahui bergabung dengan pasukan tentara bayaran di Rusia
Desersi adalah tindakan meninggalkan tugas atau dinas tanpa izin pimpinan dalam jangka waktu tertentu dengan maksud untuk tidak kembali lagi.
WACANA penempatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) di bawah kementerian kembali mencuat ke ruang publik.
KPK telah menjalankan aturan pada KUHAP baru tersebut. Yakni tidak lagi menampilkan lima tersangka saat konferensi pers kasus dugaan suap pegawai pajak.
Optimisme ini mencakup pergeseran budaya dari militeristik menuju civilian policing (kepolisian sipil) yang lebih mengedepankan pelayanan publik.
LEMBAGA Bantuan Hukum (LBH) Jakarta menilai jika kepolisian memproses laporan soal Mens Rea Pandji Pragiwaksono berpotensi membuat citra Polri negatif.
Melihat kondisi cuaca yang masih hujan hingga saat ini, ia juga meminta Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk ikut serta melakukan modifikasi cuaca.
BANJIR dan tanah longsor yang terjadi di Desa Tempur, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, telah memutus akses jalan masyatakat dan merusak rumah warga.
Bahkan banjir merendam sejumlah daerah tersebut, juga mengakibatkan kerusakan sejumlah infrastruktur seperti tanggul jebol, jalan l, jembatan hingga sejumlah perkantoran dan sekolah rusak
KEPALA Badan Penanggulangan Bencana Nasional Letjen TNI Suharyanto menegaskan, pemerintah tidak membeda-bedakan satu daerah dengan daerah yang lain.
Ratusan unit huntara tersebut tersebar di Kecamatan Baktiya sebanyak 215 unit, Baktiya Barat 5 unit, Dewantara 115 unit, Sawang 241 unit, dan Kecamatan Seunuddon 135 unit.
BNPB bersama kementerian/lembaga, pemerintah daerah, unsur TNI/Polri, serta mitra swasta terus mempercepat pembangunan hunian sementara (huntara) di Aceh Tamiang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved