Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PJ Gubernur Sulawesi Selatan Bahtiar Baharuddin menginstruksikan kepada bupati dan walikota di 24 kabupaten/kota di wilayah kerjanya untuk melakukan penetrasi pasar, misalkan gelar pasar murah atau operasi pasar untuk mencegah inflasi dan kenaikan harga bahan pokok.
"Itu (pasar murah) salah satu cara untuk mengatasi kenaikan harga komoditi secara cepat dan singkat. Tapi cara cepat juga perlu kita pikirkan supaya tidak berlanjut terus masalah ini, jangan cara singkat terus," kata Bahtiar baru-baru ini seperti dilansir dari Antara.
Kenaikan harga bahan pokok yang kini semakin melonjak jadi perhatian serius Pemprov Sulsel. Sejumlah langkah taktis disiapkan untuk menekan harga.
Baca juga: Lakukan Operasi Pasar, Mendag Jamin Ketersediaan Beras Harga Terjangkau
Menurut Bahtiar, yang perlu diperkuat saat ini tidak hanya ketahanan pangan, tetapi juga kedaulatan pangan.
"Kalau ketahanan pangan itu, barang tidak ada kita cari penggantinya supaya bisa terisi dan terisi cepat. Sementara kedaulatan pangan, Anda memiliki pangan tersebut, bahkan anda bisa survive," ujarnya.
Menurut Bahtiar, pembenahan hulu di sektor pangan menjadi kunci kedaulatan pangan jangka panjang. Dengan mengetahui sumber pemicu kelangkaan, maka pemetaan strategi untuk peningkatan produksi bisa dilakukan sedini mungkin.
Baca juga: Pemprov Sumut Berupaya Stabilkan Harga Beras
Dari hasil pemantauan, sejumlah bahan pangan mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Di antaranya komoditas beras, mulai dari kualitas medium maupun premium mengalami kenaikan hingga Rp3 ribu per kilo.
Selain beras, komoditas yang mengalami kenaikan yaitu komoditas bawang merah, daun bawang, tahu, minyak dan komoditas gula. (Z-6)
Tim SAR temukan FDR dan CVR pesawat jatuh di Maros-Pangkep, Sulsel, Rabu (21/1). Data kotak hitam segera diserahkan ke KNKT untuk investigasi penyebab kecelakaan.
TIM SAR gabungan berhasil menemukan korban kedua berjenis kelamin perempuan, dari jatuhnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport di lereng Gunung Bulusaraung namun belum dievakuasi
KNKT menyampaikan bahwa pesawat ATR 42 pecah berhamburan akibat menabrak lereng gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan.
Sakti juga menyampaikan rasa keprihatinannya atas insiden pesawat ATR 42-500 dengan kode registrasi PK-THT yang hilang kontak di wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan tersebut.
ATR adalah singkatan dari Avions de Transport Régional (Prancis) atau Aerei da Trasporto Regionale (Italia).
Jumlah penumpang on board (POB) sebanyak 11 orang, delapan kru pesawat dan tiga orang penumpang. Saat ini tim SAR Gabungan telah mengerahkan personel, mobil truk, drone dan rescue car satu tim.
Mendagri Tito juga mengingatkan agar daerah tidak menghambat investasi kecil dengan pungutan tidak perlu.
OTT yang kembali dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap sejumlah kepala daerah dinilai mencerminkan persoalan struktural dalam sistem pemerintahan daerah.
Bupati Pati Sudewo terjaring OTT KPK hari ini. Simak fakta-fakta lengkap, rekam jejak kasus sebelumnya, kekayaan, hingga kontroversi kebijakan yang pernah memicu protes warga.
Pengalihan kewenangan memilih kepala daerah ke DPRD dinilai akan menggeser sumber legitimasi kekuasaan dari rakyat ke elite politik.
Perludem menilai efisiensi anggaran seharusnya ditempuh melalui digitalisasi pemilu, penyederhanaan tahapan, serta rasionalisasi badan ad hoc.
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda, dan Gubernur Aceh Muzakir Manaf dinilai bisa tersingkir.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved