Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BUPATI Purwakarta Anne Ratna Mustika masuk 15 besar nominasi peraih penghargaan Golkar Media Awards 2023 sebagai Pejabat Publik Terpopuler. Anne akan bersaing ketat dengan sejumlah nama besar yang datang dari kalangan menteri dan gubernur termasuk mantan suaminya Dedi Mulyadi yang saat ini menduduki wakil Ketua Komisi IV DPR.
Nominasi itu diberikan untuk pejabat publik yang dianggap memiliki kontribusi besar dalam membangun daerahnya dan mensejahterakan masyarakatnya. Tiga pejabat publik yang dinominasikan itu datang dari kalangan perempuan.
Nama-nama besar lain yang dinominasikan meraih penghargaan tersebut merupakan para menteri dan wakil menteri, gubernur dan wakil gubernur, serta para kepala daerah kabupaten/kota.
Selain Anne, yang juga dinominasikan dari tingkat kementerian antara lain, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Pemuda Dan Olahraga Dito Ariotedjo, dan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga.
Baca juga: Hadapi Lebaran, Purwakarta Kerahkan 450 Petugas Kebersihan
Dari level provinsi, ada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Riau Syamsuar, dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah,
Di bawah tingkat provinsi, ada Bupati Indragiri Hilir Muhammad Wardan, Bupati Kendal Dico Ganinduto, Bupati Luwu Indah Putri Indriani, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, Bupati Mamberamo Jhon Tabo, Wakil Bupati Bandung Syahrul Gunawan, Wakil Walikota Tanggerang Pilar Saga Ichsan, dan Wakil Walikota Gorontalo Ryan Kono.
Selain masuk nominasi pejabat publik terpopuler, Anne juga dinominasikan di kategori Politisi Perempuan Partai Golkar Terpopuler. Pesaingnya adalah Ketua DPP Partai Golkar yang juga Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid, Anggota DPR Trifena M Tinal, pengusaha yang juga mantan Bupati Minahasa Christiany Eugenia Paruntu, dan Wakil Bendahara Umum DPP Partai Golkar Adanti Kurnia Airlangga.
"Sebagai kader Golkar tentu merasa bangga mendapakan kepercayaan masuk nominasi peraih penghargaan tersebut," kata Anne.
Baca juga: Purwakarta Siapkan Posko Pengaduan THR
"Dibandingkan nama-nama besar yang juga dinominasikan, prestasi saya masih terlalu jauh jika dibandingkan mereka. Ini akan jadi energi penyemangat agar terus meningkatkan prestasi. Terima kasih atas kepercayaan ini," katanya lagi.
Menurut Anne, setiap prestasi atau penghargaan yang diterima dirinya sesungguhnya merupakan penghargaan bagi semua jajaran Pemerintah Kabupaten Purwakarta dan seluruh masyarakat Purwakarta. (Z-6)
Pada 2025 daerah ini mengalami peningkatan hasil panen yang mencapai 293.111 ton gabah kering atau setara 180.400 ton beras. Jumlah itu membuat Purwakarta surplus 60.400 ton beras.
Peristiwa tersebut bukan hanya terjadi di Kabupaten Purwakarta, tapi juga di sejumlah kabupaten dan kota di Jabar.
PEGAWAI Negeri Sipil (PNS) , PPPK dan PPPK Paruh Waktu di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purwakarta,Jawa Barat, mengeluhkan keterlambatan pembayaran gaji Januari 2026 dan Desember 2025
Pascalibur panjang Natal dan Tahun Baru 2026, harga berbagai kebutuhan pokok di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat melambung. Harga telur naik, minyakita dijual di atas harga eceran tertinggi.
Bantuan berasal dari donasi hasil penggalangan dana dari pejabat, pegawai, guru-guru maupun Pengurus PGRI Kabupaten Purwakarta
Hasil operasi sampah bekas perayaan Tahun Baru di pusat Kota Purwakarta, Jawa Barat mencapai 1 ton. Sampah tersebut didominasi sampah plastik dari kemasan makanan dan minuman.
Jika nantinya terjadi perubahan desain pilkada menjadi tidak langsung, mekanisme tersebut akan tetap menjamin partisipasi publik secara maksimal dan transparan.
WAKIL Ketua Umum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung mengungkapkan pihaknya merekomendasikan pengembalian mekanisme Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kepada DPRD.
Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, yang menegaskan kesetiaan mutlak kepada pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka
Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Sarmuji, mengonfirmasi bahwa Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, telah mengganti Musa Rajekshah atau Ijeck
Partai Golkar Kabupaten Bogor mengumumkan partisipasi dalam gerakan kemanusiaan penggalangan dana untuk korban bencana di Sumatra dan Aceh.
Partai Golkar kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk warga terdampak banjir di sejumlah wilayah Sumatra Utara.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved