Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) bersama keluarganya membeli produk UMKM lokal yang dipamerkan di destinasi wisata Gua Batu Cermin Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Ada lima produk yang dibeli, bisa mencapai Rp3 juta dan dibayar tunai tanpa tawar-menawar," kata Finka, 26, dari Kananta Art Shop yang memamerkan produk di depan Gua Batu Cermin Labuan Bajo, Minggu (23/4) siang.
Setelah masuk ke dalam Gua Batu Cermin, Presiden Jokowi melihat produk UMKM yang dipamerkan oleh pelaku UMKM di depan gua.
Baca juga: Jokowi Jalan-Jalan dengan Jan Ethes di Labuan Bajo
Presiden tampak bercakap-cakap dengan Finka dan bertanya tentang produk UMKM itu.
Finka pun mengambil sebuah anting dan menjelaskan bahwa anting tersebut menggunakan kain perca tenun.
"Semua kain tenun kami tidak ada yang terbuang, Pak. Kalau ada yang sudah digunakan untuk tas atau baju, sisanya lagi kami gunakan untuk anting, jadi semua terpakai, karena ini pewarnaan alam," kata Finka menjelaskan kepada Presiden Jokowi.
Baca juga: Jokowi Soal Cawapres Ganjar Pranowo: Siang Ini Mau Ketemu Prabowo
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi membeli sebuah topi pantai motif Ende. Sedangkan cucunya, Jan Ethes, yang selalu digandengnya, dibelikan bucket hat motif Sikka berwarna biru. Harga masing-masing topi tersebut Rp200 ribu.
Menantu Presiden, Selvi Ananda juga tampak berbincang dengan penjual. Di sampingnya Gibran Rakabuming menggendong La Lembah Manah, cucu perempuan Jokowi.
Selvi menanyakan harga dari tas motif Sikka kepada penjual. Lalu, ia membeli tas motif Sikka itu dengan harga Rp500 ribu. Selvi juga membeli sebuah gelang tali motif Sikka berwarna biru untuk La Lembah Manah.
Usai membeli produk UMKM tersebut, Jokowi bersama anak pertama, menantu, dan kedua cucu naik ke mobil dan meninggalkan Gua Batu Cermin.
Sebelumnya, Presiden bersama Ibu Negara Iriana, dua anak laki-laki, menantu, dan cucu masuk ke dalam Gua Batu Cermin.
Momen liburan keluarga besar Jokowi ini tanpa dihadiri oleh anak perempuannya, Kahiyang Ayu bersama suami dan anak.
"Saya sampai sekarang masih gemetar, senang sekali. Terima kasih sudah datang, Bapak," ucap Finka bangga dan bersyukur.
Presiden berkunjung ke Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, untuk mengecek kesiapan daerah pariwisata super prioritas ini dalam pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi ke-42 ASEAN atau ASEAN Summit pada 9 hingga 11 Mei 2023. (Ant/Z-1)
KEPOLISIAN Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) memeriksa dua pejabat Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Labuan Bajo terkait kecelakaan kapal wisata KM Putri Sakinah.
PDIP menyoroti aspek keselamatan transportasi wisata
KANTOR Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), menutup total pelayaran wisata ke perairan Taman Nasional Komodo akibat cuaca ekstrem.
Polda NTT mengambil langkah responsif dan tegas dalam menangani tragedi tenggelamnya kapal wisata semiphinisi KM Putri Sakinah di perairan Selat Padar, kawasan Taman Nasional Komodo.
Selain melakukan pengawasan, petugas kepolisian juga aktif memberikan edukasi keselamatan kepada calon penumpang sebelum naik kapal.
OPERASI pencarian dan pertolongan (SAR) korban tenggelamnya KM Putri Sakinah telah resmi ditutup. Namun, sejumlah perwakilan keluarga korban memilih tetap bertahan di Labuan Bajo, NTT
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak segera memanggil Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan korupsi kuota haji 2023-2024.
KPU menegaskan akan menindaklanjuti putusan Majelis Komisioner Komisi Informasi Pusat (KIP) yang memerintahkan pembukaan dokumen ijazah jokowi dalam proses pencalonan Pemilu 2014 dan 2019.
POLEMIK ijazah Jokowi yang terus berlarut dinilai tidak lagi menyentuh kepentingan publik dan cenderung bergeser menjadi isu politik yang diproduksi berulang.
Lima menteri turut tergugat, yakni Menteri Kehutanan, Menteri Lingkungan Hidup, Menteri ATR/BPN, Menteri ESDM, dan Menteri Investasi dan Hilirisasi.
Profil lengkap Jenderal Gatot Nurmantyo. Simak rekam jejak karier Panglima TNI ke-16, pemikiran Proxy War, hingga peran di gerakan KAMI.
Relawan Jokowi mengklaim Presiden Jokowi telah memaafkan Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis. Polisi diminta mempertimbangkan pencabutan status tersangka.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved