Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
HARGA beras di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur terus merangkak naik. Untuk menekan harga, Pemkab Sikka menggelar operasi beras murah di sejumlah pasar tradisional.
Hal ini sesuai dengan surat pemberitahuan yang dikeluarkan oleh Sekda Kabupaten Sikka, Adrianus Firminus Parera. Dalam surat pemberitahuan tersebut, Adrianus Firminus Parera memberitahukan bahwa kepada seluruh Camat se-Kabupaten Sikka bahwa agar dilaksanakan operasi pasar khusus beras. Bulog Sub Drive Maumere menyediakan beras untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam bentuk kemasan 5 kilogram dengan harga beras medium Rp49.750 dan beras premium dengan harga Rp55.000.
Untuk itu, Adrianus meminta kepada masyarakat dapat membeli beras murah di beberapa pasar yakni di Pasar Alor, Pasar Tingkat Maumere, Pasar Wairkoja, Pasar Nangahale, Pasar Nita, Pasar Lekebai dan Pasar Ndete Reroja. "Pembelian beras murah ini oleh masyarakat hanya untuk kepentingan konsumsi bukan untuk diperjualbelikan," ujar dia.
Meski begitu, Adrianus Firminus Parera meminta bagi pedagang yang membutuhkan beras dalam jumlah tertentu langsung berurusan dengan Bulog Sub Drive Maumere dengan memenuhi kebutuhan persyaratan sesuai dengan ketentuan.
"Bagi masyarakat kecamatan yang ada di Alok, Alok Timur dan Alok Barat membeli beras di Pasar Alok dan Pasar Tingkat Maumere mulai terhitung hari ini. Kalau masyarakat kecamatan lainnya bisa menyesuaikan" ujar Sekda ini.
Sebelumnya, Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo operasi pasar ini kita lakukan secara terus menerus sampai harga jual beras kembali normal di Kabupaten Sikka. "Beras cadangannya cukup, pokoknya kita intervensi sampai dengan harga beras normal di Kabupaten Sikka," pungkas Bupati Sikka ini. (OL-15)
Hingga saat ini tidak ditemukan indikasi beras oplosan di wilayah Kabupaten Brebes, dan kondisi tersebut akan terus dijaga.
Petugas gabungan Satgas Pangan di sejumlah daerah di Jawa Tengah terlihat turun dan mendatangi pasar tradisional dan langsung melakukan pengecekan para pedagang dan distributor beras.
kenaikan harga gabah dan Harga Eceran Tertinggi (HET) beras premium yang tidak berubah mendorong pihak-pihak tertentu untuk melakukan pengoplosan beras
Pernyataan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman yang mengungkap temuan 212 merek beras diduga melakukan pengoplosan dan pelanggaran mutu, memantik perhatian publik.
TEMUAN beras terindikasi oplosan membuat penjualan komoditas pangan pokok itu lesu di pasar Kota Malang, Jawa Timur.
Pemerintah saat ini tengah membenahi situasi perberasan nasional dengan mendorong produsen beras, terutama beras premium, agar dapat memperhatikan secara serius kualitas dan mutu beras.
MARAKNYA beras oplosan berpotensi menyebabkan harga beras menjadi naik.
DISTRIBUSI beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) oleh pemerintah mulai dilakukan sejak Juni 2025.
Melambungnya harga beras tersebut, telah mengusik pendapatan atau terganggu keuntungan yang mereka peroleh dari hasil penjualan.
Di tengah musim tanam padi gadu (musim tanam kedua), harga gabah di Kabupaten Aceh utara, Aceh, melonjak.
Pada pertengahan Juni 2025, harga beras di beberapa pasar tradisional Kabupaten Deli Serdang naik hingga 3,4% dibanding bulan sebelumnya.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved