Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo meresmikan terminal penumpang seluas 7.200 meter persegi di Bandara Mopah, Merauke, Papua, Minggu (3/10).
"Bandara Mopah Merauke, yang berada di ujung paling timur Indonesia ini, terus kita kembangkan. Hari ini, sudah selesai pembangunan terminal penumpang yang baru seluas 7.200 meter persegi dengan kapasitas 638 ribu penumpang per tahun," kata Presiden Jokowi di Bandara Mopah, Merauke, Papua.
Ikut hadir dalam peresmian tersebut Ketua DPR Puan Maharani, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Bupati Merauke Romanus Mbaraka, dan pejabat terkait lainnya.
Baca juga: Operasi Yustisi terus Digelar di Palangka Raya
"Ini sangat besar sekali dan terminal baru ini kita harapkan bisa meningkatkan kualitas pelayanan terhadap penumpang dan kita harapkan makin tertata, makin bersih, makin nyaman, agar penumpang terlayani dengan baik di bandara ini," tambah Presiden.
Menurut Presiden Jokowi, sebagai negara besar dengan rentang wilayah luas, Indonesia membutuhkan konektivitas agar bisa saling terhubung, sehingga dapat bersatu sebagai suatu bangsa.
"Memudahkan mobilitas orang barang dan jasa, sehingga ekonomi kita makin efisien dan bisa meningkatkan daya saing negara dalam persaingan global, itulah pentingnya infrastruktur," ungkap Presiden.
Presiden Jokowi menyebutkan, sejak tujuh tahun terakhir, pemerintah terus membangun dan mengembangkan bandara dan pelabuhan demi memperlancar konektivitas termasuk tol laut, serta membangun jalan di seluruh penjuru Tanah Air.
"Ke depan, kapasitas terminal bandara ini terus ditingkatkan untuk mengantisipasi peningkatan jumlah penumpang, mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat, dan aktivitas ekonomi yang ada," tambah Presiden.
Presiden pun berpesan kepada Gubernur Papua, terutama Bupati Merauke, agar memanfaatkan Bandara Mopah dengan sebaik-baiknya.
"Dan, mendorong lahirnya sentra-sentra ekonomi baru di Kabupaten Merauke dan sekitarnya serta meningkatkan daya saing daerah dalam ekspor dan investasi, sehingga betul-betul bisa bermanfaat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Merauke dan umumnya kemajuan tanah Papua," ungkap Presiden.
Bandara Mopah Merauke merupakan salah satu bandara yang disiapkan untuk mendukung kegiatan pekan olahraga nasional (PON) dan pekan paralimpiade nasional (peparnas), selain Bandara Sentani di Jayapura dan Bandara Mozes Kilangin di Timika.
Sejumlah cabang olahraga PON yang diselenggarakan di Merauke di antaranya paramotor, wushu, gulat, anggar, sepak bola putri, catur, dan balap motor/road race.
Pengembangan terminal penumpang Bandara Mopah dilakukan Kementerian Perhubungan dengan menggunakan anggaran dari APBN sekitar Rp141 miliar.
Saat ini, terminal penumpang di Bandara Mopah memiliki luas 7.200 meter persegi dan dapat melayani hingga 638.850 penumpang per tahunnya.
Berdasarkan data Direktorat Jenderal Perhubungan Udara (Ditjen Hubud) Kemenhub, pada 2018, jumlah penumpang di bandara ini sudah mencapai sekitar 440 ribu penumpang per tahun.
Bandara Mopah, yang memiliki runway sepanjang 2.500x45 meter, sehingga sudah mampu didarati pesawat berbadan besar tipe Boeing 737-900 dan Airbus A320.
Selain Bandara Mopah, Kemenhub juga mengembangkan sejumlah bandara lainnya di Papua antara lain Wamena, Nabire Baru, Ewer, Kepi, dan Mozes Kilangin. (Ant/OL-1)
Selama 2025, Bandara Internasional Juanda melayani total 43 rute penerbangan. Terdiri dari 32 rute domestik dan 11 rute internasional.
Masa Nataru sebagai periode operasional krusial yang menuntut koordinasi lintas entitas.
Pembangunan Bandara KHR As’ad Syamsul Arifin (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, diproyeksikan menjadi infrastruktur strategis yang tidak hanya memperkuat sistem pertahanan negara.
Puncak arus penumpang Natal diperkirakan terjadi pada Sabtu (20/12) dengan 9.746 penumpang.
InJourney Airports memperkirakan pergerakan penumpang pada periode Nataru ini akan mencapai sekitar 10 juta penumpang selama 21 hari.
Kasus Morowali merupakan contoh bagaimana lemahnya integrasi antarinstansi dapat menggerus kedaulatan udara.
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak segera memanggil Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan korupsi kuota haji 2023-2024.
KPU menegaskan akan menindaklanjuti putusan Majelis Komisioner Komisi Informasi Pusat (KIP) yang memerintahkan pembukaan dokumen ijazah jokowi dalam proses pencalonan Pemilu 2014 dan 2019.
POLEMIK ijazah Jokowi yang terus berlarut dinilai tidak lagi menyentuh kepentingan publik dan cenderung bergeser menjadi isu politik yang diproduksi berulang.
Lima menteri turut tergugat, yakni Menteri Kehutanan, Menteri Lingkungan Hidup, Menteri ATR/BPN, Menteri ESDM, dan Menteri Investasi dan Hilirisasi.
Profil lengkap Jenderal Gatot Nurmantyo. Simak rekam jejak karier Panglima TNI ke-16, pemikiran Proxy War, hingga peran di gerakan KAMI.
Relawan Jokowi mengklaim Presiden Jokowi telah memaafkan Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis. Polisi diminta mempertimbangkan pencabutan status tersangka.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved