Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PELAKSANA Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Jawa Barat, Hengky Kurniawan mengaku tidak pernah dilibatkan secara langsung dalam pembentukan Satgas Covid-19 Bandung Barat termasuk pembahasan soal pengadaan barang tanggap darurat. Hal itu diungkapkan Hengky, Rabu (28/7).
"Kalau soal pembagian program termasuk anggaran (APBD) saya tidak pernah dilibatkan; Selama dua tahun itu saya tidak pernah diajak rapat membahas anggaran," kata Hengky.
Selasa (27/7), Hengky diperiksa tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus dugaan kasus korupsi Bansos Covid-19 tahun anggaran 2020 yang menyeret Bupati Bandung Barat non aktif, Aa Umbara.
Pada pemeriksaan yang berlangsung selama 5 jam, tim penyidik mencecar puluhan pertanyaan keterkaitan hubungan Hengky dengan Aa Umbara saat penyaluran bantuan sembako untuk warga terdampak Covid-19. "Selain itu, saya pun ditanya soal pembagian tugas di pemerintahan, saya menjawab normatif sebagai wakil bupati, saya menggantikan beliau ketika berhalangan hadir," ungkap Hengky.
Disinggung keterkaitannya dengan kasus Aa Umbara Sutisna, Hengky melanjutkan, dirinya tidak tahu menahu dari mulai penyiapan bansos Covid-19, pengadaan sembako hingga pendistribusian. "Saya sampaikan normatif dan apa adanya baik program maupun anggaran, bahwa saya tidak dilibatkan langsung termasuk rapat bersama OPD terkait," tambah Hengky.
Dirinya siap memberikan keterangan tambahan jika diperlukan oleh tim penyidik. Hengky sudah menginstruksikan kepada seluruh ASN agar bersikap kooperatif jika sewaktu-waktu dimintai keterangan oleh KPK. "Di panggilan pertama kemarin saya hadir dan pastinya akan bersikap kooperatif," tandasnya. (OL-15)
KPK mengembangkan kasus dugaan pemerasan dalam pengurusan rencana penggunaan tenaga kerja asing (RPTKA).
Polres Metro Depok pada 2018 telah melakukan penyelidikan mendalam dan memeriksa sejumlah pejabat teras Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.
Budi mengatakan, ada sejumlah orang yang perannya masih diulik penyidik dalam kasus ini. Mereka yang diawasi mulai dari pejabat sampai pihak swasta.
HH ditetapkan sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi pada Pengelolaan Bantuan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kabupaten Indramayu Tahun Anggaran 2023
Jaksa AS mengungkap skema pengaturan skor besar-besaran di basket perguruan tinggi (NCAA). Melibatkan puluhan pemain dan taruhan hingga ratusan ribu dolar.
Anggota DPR RI menyebut kasus suap korupsi yang melibatkan pegawai Direktorat Jenderal Pajak harus menjadi momentum bagi Kementerian Keuangan melakukan bersih-bersih.
Dari 27 kota dan kabupaten di Jawa Barat, tujuh wilayah diprakirakan akan diguyur hujan lebat hingga hujan sangat lebat. Sedangkan, 18 wilayah hujan sedang dan hujan lebat
Pendapatan normal Jawa Barat di angka Rp26,9 triliun.
BUPATI Bogor Rudy Susmanto menegaskan bahwa kabar soal ratusan korban akibat adanya asap di area tambang emas PT Aneka Tambang (Antam) Pongkor, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, tidak benar.
Perluasan pelanggan ini didukung oleh ketersediaan sumber air baku yang semakin stabil, baik dari Sungai Ciliwung maupun Kali Angke.
Sementara itu, cuaca ekstrem berupa angin kencang merusak rumah warga di Bekasi dan Sukabumi.
Hampir Rp3 triliun ruang fiskal APBD 2026 tergerus.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved