Headline

Konsistensi penegakan hukum perlindungan anak masih jadi tantangan

Fokus

Di Indonesia, cukai rokok sulit sekali naik, apalagi pada tahun politik.

Polisi Usut Dugaan Korupsi yang Menyeret Bupati Fakfak

 Rahmatul Fajri
02/6/2021 11:01
Polisi Usut Dugaan Korupsi yang Menyeret Bupati Fakfak
Bupati Fakfak Untung Tamsil.(Ist/Twitter Untung Tamsil)

POLDA Papua Barat tengah menyelidiki kasus dugaan tindak pidana korupsi yang menyeret Bupati Fakfak, Untung Tamsil, saat masih menjabat sebagai Kepala Dinas Perikanan.

Polisi telah memanggil Untung saat untuk mengklarifikasi adanya pengaduan dari masyarakat (dumas) terkait kasus tersebut.

"Masih panggilan undangan klarifikasi. Itu semua didasarkan atas adanya dumas terkait kegiatan di dinas perikanan Kabupaten Fakfak semasa Kadisnya adalah Untung Tamsil," kata Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Adam Erwindi saat dikonfirmasi, Rabu (2/6).

Adam mengatakan saat ini Untung masih berstatus sebagai terlapor. Ia menjelaskan saat ini kasus tersebut tengah digarap oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Papua Barat.

Meski demikian, Adam enggan merinci mengenai kasus yang menyeret Bupati terpilih Kabupaten Fakfak tersebut.

"Kami tetap mengacu pada asas praduga tak bersalah. Ini masih dumas, yang harus penyidik cari tahu benar atau tidaknya pengaduan tersebut," pungkasnya.(Faj/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya